Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukuran Meja dalam Permainan Tenis Meja

Kompas.com - 26/06/2022, 01:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Dalam olahraga tenis meja atau pingpong, meja yang digunakan sebagai lapangan permainan harus memiliki ukuran sesuai standar yang berlaku.

Tenis meja dapat dikelompokkan ke dalam jenis permainan bola kecil.

Tenis meja dimainkan oleh dua orang (tunggal) atau dua pasangan (ganda) secara berlawanan.

Dalam sebuah pertandingan tenis meja, peralatan yang digunakan adalah meja, net, bola, dan raket yang biasa disebut dengan bet.

Baca juga: 4 Gerak Spesifik Permainan Tenis Meja

Federasi Tenis Meja Internasional (ITTF) telah menetapkan aturan mengenai peralatan yang digunakan pada pertandingan tenis meja.

Setiap peralatan dalam olahraga tenis meja pun memiliki aturan atau regulasinya sendiri-sendiri.

Ukuran Meja dalam Permainan Tenis Meja

Meja tenis meja memiliki bentuk persegi panjang dengan ukuran sebagai berikut.

  • Panjang: 274 cm
  • Lebar: 152,5 cm
  • Tebal meja (bidang permainan): 3 cm
  • Luas meja: 4,1785 m2
  • Tinggi meja dari permukaan tanah: 76 cm

Warna yang digunakan pada meja tenis meja biasanya adalah hijau atau biru gelap dengan garis berwarna putih.

Baca juga: Keuntungan Pukulan Servis Backspin dalam Permainan Tenis Meja

Ukuran Net Tenis Meja

Untuk pertandingan resmi, net yang sesuai standar ITTF harus terdiri dari jaring, suspensi, dan pendukungnya.

Panjang net yang digunakan pada permainan tenis meja adalah 183 cm.

Sementara itu, tinggi net pada permainan tenis meja adalah 15,25 cm.

Adapun, jarak meja ke tiang net adalah 15,25 cm.

Baca juga: Jumlah Wasit dalam Permainan Tenis Meja

Ukuran Bet dan Bola Tenis Meja

Dalam permainan tenis meja, alat pemukul atau bet yang digunakan adalah berbahan kayu dengan ukuran panjang 25,5 cm dan lebar 15 cm.

Bagian dari bet tenis meja adalah daun bet yang terbuat dari kayu dengan lapisan perekat bet dari bahan berserat seperti serat karbon atau serat kaca.

Sisi daun bet untuk memukul bola yang ditutupi oleh karet licin/halus maupun bintik.

Adapun, bola yang digunakan dalam permainan tenis meja harus berbentuk bulat dengan diameter adalah 40 mm dan berat 2,7 gram.

Bola tenis meja terbuat dari seluloid atau bahan plastik serupa dan harus berwarna putih atau oranye.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com