Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Pertandingan dan Coaching Clinic Ronaldinho di Malang

Kompas.com - 25/06/2022, 19:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Legenda timnas Brasil, Ronaldinho, akan melakoni sejumlah agenda di Malang. Ia bakal melakukan coaching clinic dan tampil pada laga trofeo yang melibatkan RANS Nusantara FC, Arema FC, serta Persik Kediri.

Mantan bintang timnas Brasil yang pernah memperkuat FC Barcelona dan AC Milan, Ronaldinho, telah tiba di Indonesia.

Ronaldinho saat ini sudah berada di Tanah Air dan menghadiri peluncuran jersey anyar klub sepak bola milik Raffi Ahmad, RANS Nusantara FC.

Acara launching seragam tanding terbaru RANS Nusantara FC yang dihadiri Ronaldinho tersebut digelar di Menara Mandiri, Jl. Jenderal Jenderal Sudirman No. 5, Senayan, Jakarta Selatan, pada Jumat (24/6/2022) malam WIB.

"Sampai saat ini saya sangat suka. Saya mau berterima kasih kepada semuanya. Saya mau mengenal lebih banyak soal Indonesia. Saya tertarik,"ujar Ronaldinho dalam sesi konferensi pers yang dihadiri Kompas.com.

Baca juga: Agenda Ronaldinho di Indonesia: Perkuat RANS Nusantara hingga Beri Ilmu untuk Bibit Muda

Selanjutnya, Ronaldinho bakal menuju ke Malang untuk melanjutkan agendanya selama di Indonesia.

Peraih Ballon d'Or 2005 itu dijadwalkan bakal tampil pada pertandingan trofeo yang melibatkan RANS Nusantara FC, Arema FC, dan Persik Kediri di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Mantan pesepak bola dunia asal Brasil Ronaldinho (tengah) memegang jersey baru RANS Nusantara FC di Jakarta, Jumat (24/6/2022). RANS Nusantara FC meluncurkan seragam anyar untuk menghadapi musim Liga 1 Indonesia 2022-2023.BOLASPORT.com/Muhammad Alif Aziz Mardiansyah Mantan pesepak bola dunia asal Brasil Ronaldinho (tengah) memegang jersey baru RANS Nusantara FC di Jakarta, Jumat (24/6/2022). RANS Nusantara FC meluncurkan seragam anyar untuk menghadapi musim Liga 1 Indonesia 2022-2023.

Adapun, laga trofeo yang bakal menampilkan aksi Ronaldinho tersebut akan diselenggarakan pada Minggu (26/6/2022) pukul 20.30 WIB.

"Ini menjadi kehormatan bagi Arema FC karena ditunjuk sebagai tuan rumah pertandingan yang menghadirkan bintang dunia, Ronaldinho," kata media officer Arema FC, Sudarmaji.

Baca juga: Ronaldinho ke Indonesia: Tebar Senyuman, Lambaikan Tangan, dan Sebut Suka Indonesia

Sementara itu, Eduardo Almeida selaku pelatih Arema FC menegaskan bahwa trofeo yang dihadiri Ronaldinho bukanlah persiapan menuju perempat final Piala Presiden 2022.

Almeida mengatakan, laga trofeo tersebut merupakan kesempatan bagi anak asuhnya untuk belajar langsung dari salah satu bintang besar sepak bola dunia.

"Ini merupakan kesempatan besar agar para pemain bisa mengambil pengalaman bersama Ronaldinho di lapangan. Ini bukan persiapan (delapan besar Piala Presiden 2022), kita akan bersenang-senang," ucap Almeida, dikutip dari Antara.

Baca juga: Ronaldinho: Saya Siap Hibur Masyarakat Indonesia, Terima Kasih Semua...

Tiket trofeo antara RANS Nusantara FC, Arema FC, dan Persik Kediri sudah dijual mulai Rabu (22/6/2022).

Sebelum tampil pada pertandingan trofeo di Stadion Kanjuruhan, Ronaldinho juga akan menghadiri acara coaching clinic di Unggul Sports Center pada Minggu (26/6/2022) pukul 15.00 WIB.

Berikut adalah harga tiket dan jadwal coaching clinic Ronaldinho serta trofeo di Malang.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas Indonesia
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Liga Inggris
Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Progres Garuda Level Asia, Jaga Fokus-Konsistensi

Indonesia Vs Uzbekistan: Progres Garuda Level Asia, Jaga Fokus-Konsistensi

Timnas Indonesia
Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com