Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pujian dan Antusiasme Pebalap Jelang Formula E Jakarta 2022

Kompas.com - 03/06/2022, 07:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Para pebalap antusias menjelang Formula E Jakarta 2022. Mereka juga memuji Jakarta E-Prix International Circuit yang menjadi venue balapan tersebut. 

Balapan Formula E Jakarta 2022 akan segera berlangsung di Jakarta E-Prix International Circuit pada Sabtu (4/6/2022). 

Rangkaian Formula E Jakarta 2022 bakal dimulai dengan sesi latihan bebas pertama (free practice 1) pukul 07.15 WIB. Adapun race akan bergulir sore harinya pukul 15.00 WIB. 

Pebalap ROKiT Ventury Racing, Lucas di Grassi, memuji kelebihan sirkuit Formula E Jakarta 2022 yang dinilainya bisa menguji kemampuan para rider. 

Baca juga: Jadwal Formula E Jakarta 2022: Rangkaian Acara Dimulai Hari Ini

"Sirkuit ini memiliki kombinasi yang bagus dari tikungan kecepatan rendah, sedang, dan tinggi, serta akan menguji setiap aspek performa mobil," kata Lucas di Grassi, dilansir dari situs resmi Formula E. 

"Sirkuit ini sangat ketat dan teknis serta mewujudkan Formula E dan balap di sirkuit jalanan," ucap juara Formula E musim 2016-2017 ini. 

Sementara itu, rekan setim Lucas di Grassi yaitu Edoardo Mortara juga memuji Jakarta E-Prix International Circuit yang terlihat menantang baginya. 

Mortara pun tak sabar untuk segera menjajal sirkuit sepanjang 2,37 km tersebut. 

"Asia adalah wilayah yang ingin saya kunjungi dan saya sangat menantikan balapan di Jakarta untuk pertama kalinya," ujar pebalap berusia 35 tahun ini. 

"Sekilas sirkuit ini terlihat cukup menantang, tetapi saya adalah orang yang suka belajar. Jadi, saya tidak sabar untuk menjelajahi dan menemukan sudut serta karakteristiknya secara langsung," ucapnya. 

"Karena treknya baru, latihan akan sangat penting dan kami akan segera menentukan seberapa akurat persiapan simulator kami," tutur Edoardo Mortara. 

Baca juga: Cerita Pebalap Formula E Berdarah Malang: Merasa seperti di Rumah...

Lucas di Grassi dan Edoardo Mortara sama-sama menghuni 10 besar klasemen Formula E 2022.

Edoardo Mortara menempati peringkat kedua dengan mengoleksi 99 poin. Ia berjarak 12 angka dari Stoffel Vandoorne yang memuncaki klasemen dengan 111 poin. 

Adapun Lucas di Grassi menghuni urutan kesembilan klasemen Formula E 2022 dengan catatan 49 poin. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com