KOMPAS.com - Turnamen antarnegara di dunia untuk level junior, Toulon Cup 2022, memasuki pertandingan kedua.
Timnas U-19 Indonesia akan berjumpa dengan wakil Benua Afrika, Ghana.
Jadwal Indonesia vs Ghana pada ajang Toulon Cup 2022 akan berlangsung pada Kamis (2/6/2022) malam WIB.
Indonesia dan Ghana sama-sama meraup kekalahan pada laga perdana. Uniknya, kedua negara juga sama-sama kalah 0-1 dari lawan.
Ghana sebelumnya kalah 0-1 dari Meksiko. Sementara Indonesia kalah 0-1 dari Venezuela.
Baca juga: Hasil Timnas Indonesia Vs Bangladesh 0-0: Kiper Lawan Gemilang, Skuad Garuda Buntu
Kemenangan menjadi kewajiban andai mereka menginginkan tembus babak fase grup.
"Persiapan melawan Ghana, saat Anda bertemu tim kuat seperti Ghana, dengan pemainnya yang tinggi dan fisik kuat saya berharap anak-anak bisa tetap memainkan bola bawah," kata pelatih timnas U-19 Indonesia, Dzenan Radoncic.
"Itu juga yang kita mainkan sebelumnya (melawan Venezuela). Saya pikir akan sama saat lawan Ghana."
"Kami akan coba tetap berdekatan, kompak, tetap konsentrasi penuh sepanjang pertandingan, dengan begitu, kami akan mendapatkan hasil yang bagus," jelas Dzenan dikutip laman resmi PSSI.
Baca juga: Timnas Indonesia Vs Bangladesh, Lemparan Jauh Pratama Arhan Jadi Senjata Garuda Lagi
No | Negara | Main | M | S | K | Poin |
1 | Meksiko | 1 | 1 | 0 | 0 | 3 |
2 | Venezulea | 1 | 1 | 0 | 0 | 3 |
3 | Ghana | 1 | 0 | 0 | 1 | 0 |
4 | Indonesia | 1 | 0 | 0 | 1 | 0 |
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.