Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Positif Naturalisasi Timnas Basket Indonesia: Emas SEA Games 2021

Kompas.com - 22/05/2022, 19:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Induk organisasi bola basket Indonesia, Perbasi, sejauh ini sudah menaturalisasi lima pemain untuk memperkuat timnas basket Indonesia.

Proses naturalisasi pertama yakni menaturalisasi Brandon Jawato dan Lester Prosper pada November 2020.

Kemudian, Perbasi kembali mengambil sumpah janji setia Indonesia kepada tiga pemain asing yang relatif muda pada Agustus 2021.

Mereka adalah Dame Diagne, Serigne Modou Kane, dan Marques Bolden.

Baca juga: Daftar Pemain Naturalisasi Timnas Basket Indonesia

Dame Diagne dan Serigne Modou resmi mendapat paspor Indonesia ketika usianya masih 16 tahun.

Usia tersebut tentu sangat muda untuk atlet yang bermain di timnas Indonesia. Sementara Marques Bolden berusia 23 tahun ketika diambil sumpahnya.

Manis di SEA Games 2021

Dari lima nama yang ada, tiga di antaranya dipanggil timnas basket Indonesia untuk SEA Games 2021.

Mereka adalah Brandon Jawato, Dame Diagne, dan Marques Bolden. Nama pertama menjadi andalan pelatih Milos Pejic.

Baca juga: Profil Milos Pejic, Pelatih Pencetak Sejarah Manis Basket Indonesia

Adapun Dame Diagne biasanya tampil saat Indonesia dalam posisi unggul dan melawan tim yang relatif mudah.

Sementara Marques Bolden menjalani debutnya saat Indonesia bertemu Vietnam pada laga keempat SEA Games 2021. Tepatnya kuarter terakhir.

Dia baru mendapat jatah bermain karena mengalami cedera cukup panjang.

Akan tetapi, pada laga terakhir kontra Filipina, Marques Bolden mendapat kepercayaan dari pelatih Milos Pejic.

Hasilnya, dia tampil cemerlang dengan mencetak 18 poin dan 10 rebounds.

Baca juga: Profil Brandon Jawato, Pemain Naturalisasi Berdarah Bali

Bersiap untuk FIBA 2022

Kemenangan atas Filipina dan medali emas SEA Games 2021 bisa menjadi batu loncatan yang bagus untuk timnas Indonesia jelang Piala Dunia FIBA 2022.

Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia FIBA 2022 pada September 2022 mendatang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com