Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Terakhir SEA Games 2021: Potensi Emas Cabor Bulu Tangkis, Basket, dan Voli

Kompas.com - 22/05/2022, 05:30 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Kontingen Indonesia berpotensi kembali memanen medali emas pada hari terakhir SEA Games 2021, Minggu (22/5/2022).

Setidaknya ada beberapa cabor yang mencapai partai final pada hari terakhir SEA Games 2021.

Di antaranya seperti bulu tangkis nomor individual, basket, voli, hingga tinju.

Bulu Tangkis

Indonesia menempatkan tiga wakilnya di final bulu tangkis SEA Games 2021. Dua di antaranya akan saling berhadapan berebut emas.

Baca juga: Klasemen Medali SEA Games 2021: Emas Terus Mengalir, Indonesia Urutan Ke-3

Artinya, satu medali emas sudah di genggaman Indonesia. Mereka adalah Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yacob Rambitan di sektor ganda putra.

Sementara sati wakil lainnya adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang akan bertemu wakil Thailand.

Voli Putra

Timnas voli putra punya potensi besar melawan tuan rumah Vietnam pada partai final voli SEA Games 2021.

Indonesia sejauh ini tak terkalahkan tiap kali bertemu dengan Vietnam di ajang SEA Games.

Baca juga: Daftar Pemain Timnas Basket Indonesia untuk SEA Games 2021

Pada fase grup SEA Games 2021, Indonesia juga mengalahkan Vietnam dengan skor 3-1.

Basket Putra

Timnas basket putra Indonesia belum terkalahkan dalam lima pertandingan di ajang SEA Games 2021.

Hal serupa dialami oleh Filipina. Oleh karena itu, pertemuan Indonesia dengan Filipina pada Minggu (22/5/2022) akan menentukan medali emas.

Timnas Basket Indonesia sejatinya ditarget medali perak pada ajang SEA Games 2021.

Akan tetapi, medali emas akan sangat berarti mengingat Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia FIBA 2023 mendatang.

Baca juga: SEA Games 2021, Indonesia Tambah Dua Emas dari Cabor Menembak

Tinju

Sebanyak empat wakil Indonesia akan bertarung pada cabor tinju di nomor yang berbeda.

Mereka adalah Farrand Papendang yang turun di nomor 57 Kg putra. Dia akan bertemu wakil Thailand, Somchay Wongsuwan.

Kemudian ada Sarohatua Lumbantobing di nomor 63-69 Kg putra yang bertemu wakil Thailand, Bunjong Sinsiri.

Lalu di nomor 75-81 Kg ada Maikel Roberrd Muskita. Sementara terakhir yakni di kelas 57-60 Kg putri, Huswatun Hasanah.

Baca juga: SEA Games 2021: Pelatih Thailand Berseri Tekuk Timnas U23 Indonesia, tetapi....

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com