Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U23 Indonesia di SEA Games 2021: Perjalanan 31 Tahun yang Terlupakan

Kompas.com - 19/05/2022, 19:19 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Timnas U23 Indonesia gagal membawa medali emas pada ajang SEA Games 2021 Vietnam.

Kegagalan itu dipastikan usai Indonesia tunduk 0-1 dari Thailand pada partai semifinal SEA Games 2021 yang berlangsung selama 120 menit.

Duel Indonesia vs Thailand usai dihelat di Stadion Nam Dinh, Vietnam, Kamis (19/5/2022).

Gol kemenangan Thailand atas Indonesia dicetak oleh Weerathep Pomphun pada menit ke-95.

Hasil semifinal SEA Games 2021 tersebut tentu sangat menyakitkan bagi pencinta sepak bola Indonesia. Sebab, skuad Garuda Muda ditarget medali emas.

Baca juga: Pengelola SEA Games Vietnam 2021 Tegaskan tentang Keamanan Pangan

Di sisi lain, performa skuad asuhan Shin Tae-yong tampil impresif pada Piala AFF 2020 di Singapura dengan pemain-pemain muda.

Medali Emas atau Terlupakan

Teringat quote dari karakter Mahavir Singh Phogat yang diperankan dengan epik oleh Aamir Khan dalam film Dangal (2016).

Mahavir berkata: "Anda harus berjuang sampai semua orang mengingatmu. Jika Anda memenangi medali perak, cepat atau lambat Anda akan terlupakan."

"Jika Anda memenangi medali emas, Anda akan menjadi contoh. Sebuah contoh selalu diberikan kepada anak-anak... Itu tak terlupakan."

Baca juga: Semifinal SEA Games 2021 Indonesia Vs Thailand: 4 Kartu Merah pada Menit Akhir

Kalimat itu memang berada dalam sebuah film, tetapi konteksnya bisa menusuk pada pencapaian timnas U23 Indonesia di SEA Games 2021 saat ini.

Indonesia sudah lama sekali tak merasakan medali emas SEA Games 2021. Kali terakhir podium utama pada edisi 1991 atau 31 tahun yang lalu.

Catatan timnas Indonesia di SEA Games 1991 itu masih terawat cukup bagus di internet dan mudah mencarinya.

Tetapi, 31 tahun perjalanan tanpa medali emas, cukup sulit untuk dicari. Bahkan enggan untuk mencari.

Perjalanan timnas sepak bola Indonesia meraih medali emas harus bertambah lama seiring gagalnya di semifinal SEA Games 2021.

Nyaris Saja Tak Cukup

Berjalan 31 tahun lamanya bukan berarti Indonesia tidak berjuang. PSSI berkali-kali gonta-ganti pelatih meski hasilnya tak memuaskan.

Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021: Kandaskan Wakil Malaysia, Pram/Yere ke 8 Besar

Selama 31 tahun itu pula, Indonesia sudah melewatkan 15 edisi SEA Games.

Dari 15 edisi tersebut, Indonesia masuk ke partai final sebanyak empat kali. Tetapi nihil medali emas.

Indonesia nyaris juara pada edisi SEA Games 1997 dan 2011 yang sama-sama berlangsung di Jakarta.

Kala itu, mereka kalah lewat babak adu penalti. Pada edisi 1997, Garuda kalah 2-4 dari Thailand pada babak tos-tosan setelah imbang 1-1.

Kemudian pada SEA Games 2011, Indonesia kalah dari Malaysia 3-4 (adu penalti) usai imbang 1-1 dalam 120 menit.

Baca juga: Semifinal SEA Games 2021 Indonesia Vs Thailand: Ribut pada 10 Menit Akhir

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com