Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal SEA Games 2021 Indonesia Vs Thailand: 1 Kekuatan Garuda Menurut Polking

Kompas.com - 19/05/2022, 13:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Siam Sport

KOMPAS.com - Pelatih Thailand, Alexandre Polking, mengungkapkan satu kekuatan yang dimiliki timnas Indonesia menjelang duel semifinal sepak bola SEA Games 2021.

Timnas U23 Indonesia besutan Shin Tae-yong akan menghadapi Thailand pada pertandingan semifinal cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2021 Vietnam.

Laga timnas Indonesia vs Thailand tersebut bakal digelar di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, pada Kamis (19/5/2022).

Baca juga: SEA Games 2021, Dua Kunci Timnas U23 Indonesia untuk Kalahkan Thailand

Indonesia yang sempat kalah 0-3 dari tuan rumah Vietnam lolos ke semifinal SEA Games 2021 sebagai runner-up Grup A.

Sementara itu, Thailand melangkah ke partai semifinal sebagai juara Grup B, mengungguli Malaysia.

Duel semifinal SEA Games 2021 kali ini akan kembali mempertemukan Shin Tae-yong dengan Alexandre "Mano" Polking.

Gestur pelatih Thailand Alexandre Polking (kanan) pada pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021) malam WIB.AFP/ROSLAN RAHMAN Gestur pelatih Thailand Alexandre Polking (kanan) pada pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021) malam WIB.

Sebelumnya, Mano Polking dan Shin Tae-yong sudah pernah beradu taktik pada final Piala AFF 2020 tahun lalu di mana Thailand sukses menaklukkan timnas Indonesia dengan agregat 6-2.

Kali ini, SEA Games 2021 akan kembali menjadi panggung pertemuan Mano Polking dengan Shin Tae-yong.

Baca juga: Timnas U23 Indonesia Vs Thailand, Seto Nurdiantoro: Mental Jadi Faktor Krusial

Menurut Mano Polking, satu kekuatan timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong di SEA Games 2021 adalah kebersamaan.

"Indonesia, pada tahap ini sudah lama bersama. Mereka saling memahami, bekerja keras untuk (merebut) bola, memiliki serangan agresif serta strategi dan sistem yang baik," ungkap Mano Polking, dikutip dari Siam Sport.

Juru taktik berdarah Brasil-Jerman itu menambahkan, di skuad Garuda saat ini tidak ada individu yang menonjol karena semua pemain bermain sebagai satu kesatuan.

Baca juga: Semifinal SEA Games, Yang Perlu Dilakukan Timnas Indonesia untuk Kalahkan Thailand

"Tidak ada (pemain) yang menonjol. Kekuatannya adalah bermain sebagai sebuah tim," ucap Polking.

Sesuai jadwal, laga Indonesia vs Thailand pada semifinal sepak bol putra SEA Games 2021 bakal dilangsungkan hari ini pukul 16.00 WIB.

Sementara itu, pada pertandingan semifinal lainnya, bakal tersaji duel Vietnam vs Malaysia pada pukul 19.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com