Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/05/2022, 18:30 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Ganda putra masa depan Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, berhasil memperpanjang napas Indonesia pada semifinal SEA Games 2021 beregu putra kontra Thailand.

Leo/Daniel sukses melumat wakil Thailand, Sukphun Peeratchai/Teeraratsakul Pakkapon dengan dua gim langsung.

Hebatnya, permainan Leo/Daniel sungguh ganas mengingat jarak skor akhir tiap gimnya begitu jauh.

The Babbies, julukan Leo/Daniel, menang dengan skor 21-8 dan 21-13 dalam kurun waktu 32 menit.

Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021: Christian Adinata Tumbang, Indonesia Vs Thailand 1-2

Adapun pertandingan tersebut berlangsung di Bac Giang Gymnasium, Selasa (17/5/2022) malam WIB.

Hasil semifinal SEA Games 2021 beregu putra tersebut membuat Indonesia imbang 2-2 melawan Thailand.

Kemenangan akan ditentukan lewat pertemuan Bobby Setiabudi melawan Panitchaphon Teeraratsakul.

Jalannya Pertandingan

Gim 1

Baca juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021: Meraih Emas dari Beregu Putri

Leo/Daniel begitu menguasai gim pertama. Pertahanan mereka kuat, pukulan serangan mereka juga akurat.

Lawan butuh berkali-kali smash untuk membuat skor. Itu pun hanya sedikit yang berhasil tembus.

Sementara formasi Daniel Marthin yang berada di belakang membuat dirinya leluasa menggebuk shuttlecock dengan keras.

Leo/Daniel hanya butuh 13 menit untuk memenangi gim pertama dengan skor akhri 21-8.

Gim 2

Pertandingan gim kedua sedikit lebih lama, yakni sekitar 19 menit. Tetapi, hasilnya tetap menunjukkan kedigdayaan Leo/Daniel atas lawan.

Baca juga: Klasemen Medali SEA Games 2021: Indonesia 5 Besar, Vietnam Tembus 200 Medali

Permainan Leo/Daniel tak ubahnya dari gim pertama. Daniel Marthin lebih sering di belakang dan menjadi "tukang gebuk"

Gim kedua berakhir dengan skor 21-13 dan memantapkan Indonesia menantang Thailand untuk perebutan tiket final SEA Games 2021 hingga partai kelima.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Champions 2023-2024: PSG Vs Barcelona, Atletico Madrid Vs Dortmund

Jadwal Liga Champions 2023-2024: PSG Vs Barcelona, Atletico Madrid Vs Dortmund

Liga Champions
Tersingkir dari BAC, Bagas/Fikri Gagal ke Olimpiade

Tersingkir dari BAC, Bagas/Fikri Gagal ke Olimpiade

Badminton
Persita Vs Persib, Skuad Maung Harus Libur Singkat di Momen Lebaran

Persita Vs Persib, Skuad Maung Harus Libur Singkat di Momen Lebaran

Liga Indonesia
Saat Ronaldo Jadi Sorotan Usai Sikut Pemain Lawan dan Nyaris Pukul Wasit...

Saat Ronaldo Jadi Sorotan Usai Sikut Pemain Lawan dan Nyaris Pukul Wasit...

Liga Lain
Ancelotti Soal Ide Menggeser Rodrygo untuk Mengejutkan Man City

Ancelotti Soal Ide Menggeser Rodrygo untuk Mengejutkan Man City

Liga Champions
Perdebatan Soal Insiden Saka-Neuer, Pendapat para Pandit Terbelah

Perdebatan Soal Insiden Saka-Neuer, Pendapat para Pandit Terbelah

Liga Champions
Top Skor Liga Champions: Harry Kane Teratas dengan 7 Gol

Top Skor Liga Champions: Harry Kane Teratas dengan 7 Gol

Liga Champions
Arsenal Vs Bayern, Kata Kane Setelah Jadi Pemain Tamu Tersubur di Emirates

Arsenal Vs Bayern, Kata Kane Setelah Jadi Pemain Tamu Tersubur di Emirates

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Madrid vs Man City 3-3, Arsenal vs Bayern 2-2

Hasil Liga Champions: Madrid vs Man City 3-3, Arsenal vs Bayern 2-2

Liga Champions
Lagi, Erling Haaland Gagal Bersinar Melawan Real Madrid

Lagi, Erling Haaland Gagal Bersinar Melawan Real Madrid

Liga Champions
Hasil Real Madrid vs Man City 3-3: Hujan 6 Gol di Bernabeu

Hasil Real Madrid vs Man City 3-3: Hujan 6 Gol di Bernabeu

Liga Champions
Hasil Liga Champions Arsenal Vs Bayern 2-2, Sama Kuat di London Utara

Hasil Liga Champions Arsenal Vs Bayern 2-2, Sama Kuat di London Utara

Liga Champions
HT Arsenal Vs Bayern 1-2, Penalti Kane Bawa Tim Bavaria Comeback

HT Arsenal Vs Bayern 1-2, Penalti Kane Bawa Tim Bavaria Comeback

Liga Champions
Link Live Streaming Real Madrid Vs Man City, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Real Madrid Vs Man City, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSG Vs Barcelona: Mbappe Harap Takdir Tuhan, Laga Spesial Enrique

PSG Vs Barcelona: Mbappe Harap Takdir Tuhan, Laga Spesial Enrique

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com