Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Final Bulu Tangkis SEA Games 2021, Tim Putri Indonesia Selangkah Menuju Emas

Kompas.com - 17/05/2022, 13:43 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber BWF,PBSI

KOMPAS.com - Tim bulu tangkis putri Indonesia tinggal selangkah lagi untuk membawa pulang medali emas SEA Games 2021. Pada laga final, Putri Kusuma Wardani dkk akan menghadapi Thailand.

Indonesia memastikan langkah ke final cabang olahraga bulu tangkis beregu putri SEA Games 2021 usai menaklukkan tuan rumah Vietnam pada laga semifinal, Selasa (17/5/2022) pagi WIB.

Bertanding di Lapangan 1 Bac Giang Gymnasium, tim putri Indonesia sempat tertinggal 0-1 dari Vietnam ketika Gregoria Mariska Tunjung kalah dari Nguyen Thuy Linh pada partai pertama.

Namun, tim Merah Putih berhasil membalikkan keadaan dengan memenangi tiga partai berikutnya.

Baca juga: Gregoria Ungkap Penyebab Kekalahan di Semifinal SEA Games 2021

Ganda putri Indonesia, Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto, menjadi penentu kemenangan tim Merah Putih dengan menundukkan wakil tuan rumah, Do Thi Hoai/Pham Nhu Thao, pada partai keempat.

Kemenangan Febby/Ribka tersebut mengunci kemenangan Indonesia atas Vietnam dengan skor 3-1, sekaligus menyegel satu tempat di final bulu tangkis beregu putri SEA Games 2021.

Pada pertandingan final SEA Games 2021 cabor bulu tangkis beregu putri, Indonesia akan melawan Thailand.

Adapun, pada pertandingan semifinal lainnya, tim putri Thailand sukses mengalahkan Singapura dengan skor 3-0.

Hasil bulu tangkis SEA Games 2021 itu mengantar Pornpawee Chochuwong dkk lolos ke final.

Baca juga: Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021: Febby/Ribka Menang, Tim Putri Indonesia ke Final!

Jadwal final SEA Games 2021 di nomor bulu tangkis beregu putri yang menyajikan duel Indonesia vs Thailand bakal digelar pada Rabu (17/5/2022) di Bac Giang Gymnasium.

Pada lima edisi SEA Games terakhir, kecuali pada 2013 yang tidak mempertandingkan nomor beregu, tim bulu tangkis putri Thailand selalu menjadi juara.

Adapun, kali terakhir Indonesia merebut medali emas di cabor bulu tangkis beregu putri adalah pada SEA Games 2007 di Nakhon Ratchasima, Thailand.

Kala itu, tim putri Indonesia yang dihuni oleh nama-nama seperti Liliyana Natsir, Vita Marissa, dan Adriyanti Firdasari sukses menjadi juara usai mengalahkan Singapura di partai final.

Kini, Indonesia punya kesempatan untuk mengakhiri puasa medali emas cabor bulu tangkis beregu putri SEA Games setelah 15 tahun.

Baca juga: Rekap Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021: Kalahkan Vietnam, Tim Putri Indonesia Lawan Thailand di Final

Berikut adalah jadwal final SEA Games 2021 cabor bulu tangkis beregu putri.

Indonesia vs Thailand

Rabu (18/5/2022), Bac Giang Gymnasium

  • 13.00 WIB - Indonesia vs Thailand
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com