Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Medali SEA Games 2021: Indonesia 3 Besar dengan 21 Emas, Vietnam Kian Tak Terbendung

Kompas.com - 16/05/2022, 14:51 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Indonesia bertahan di posisi tiga besar klasemen medali SEA Games 2021 hingga Senin (16/5/2022) siang WIB. Sementara itu, laju tuan rumah Vietnam semakin tak terbendung.

Berdasarkan rilis resmi NOC Indonesia, tim Merah Putih menambah enam medali dari tiga cabang olahraga (cabor) SEA Games 2021 hingga hari ini pukul 13.53 WIB.

Ketiga cabor yang menyumbang medali bagi tim Indonesia pada hari ini adalah menembak, pencak silat, dan juga bowling.

Dari cabor menembak, Indonesia meraih dua medali emas melalui Dewi Laila Mubarokah di nomor 10 meter Air Rifle putri serta trio Totok Tri Martanto, Dewa Putu Yadi Suteja, dan Anang Yulianto yang tampil di nomor 25 meter Air Rifle Pistol beregu putra.

Baca juga: Indonesia Kembali Tambah Medali di SEA Games 2021, 2 Emas dari Menembak

Selain dua emas, cabor menembak juga mempersembahkan satu medali perak lewat Citra Dewi Resti dan Monica Daryanti yang turun di nomor 10 meter Air Rifle beregu putri.

Sementara itu, cabor pencak silat menyumbang dua medali perak SEA Games 2021 bagi kontingen Indonesia pada hari ini.

Pesilat Indonesia, Khoirudin Mustakim, meraih medali perak di nomor tanding Kelas B 50-55 kg putra, sementara Muhamad Yachser Arafa membawa pulang perak dari Kelas C 55-56 kg.

Dari cabor bowling, Ryan Leonard Lalisang yang kembali menjadi andalan Indonesia sukses merebut medali perunggu nomor tunggal putra di SEA Games 2021.

Baca juga: Indonesia Runner-up Grup A, Kans Jumpa Malaysia di Semifinal SEA Games 2021

Dengan tambahan medali tersebut, saat ini Indonesia telah mengumpulkan total 21 medali emas, 31 perak, dan 24 perunggu hingga Senin (16/5/2022) pukul 13.53 WIB.

Hingga berita ini diterbitkan, Indonesia berada di peringkat ketiga klasemen medali SEA Games 2021 dengan total raihan 76 medali.

Posisi puncak klasemen medali SEA Games 2021 masih dikuasai oleh tuan rumah Vietnam.

Laju Vietnam di SEA Games 2021 kian tak terbendung dengan total 163 medali.

Perinciannya, Vietnam sukses meraih 69 medali emas, 49 perak, dan 45 perunggu.

Adapun, peringkat kedua klasemen perolehan medali SEA Games 2021 ditempati oleh Thailand yang sejauh ini sudah mengumpulkan 29 medali emas, 25 perak, dan 47 perunggu.

Baca juga: Hasil Futsal SEA Games 2021 Indonesia Vs Malaysia: Garuda Libas Harimau Malaya 3-0

Berikut adalah klasemen medali SEA Games 2021 hingga Senin (16/5/2022) pukul 13.53 WIB.

Klasemen medali SEA Games 2021 hingga Senin (16/5/2022) pukul 13.55 WIB. (Sumber: Rilis resmi NOC Indonesia)NOC Indonesia Klasemen medali SEA Games 2021 hingga Senin (16/5/2022) pukul 13.55 WIB. (Sumber: Rilis resmi NOC Indonesia)

Klasemen Medali SEA Games 2021

No Kontingen Emas Perak Perunggu Total
1
Vietnam
76 49 45 170
2
Thailand
29 27 47 103
3
Indonesia
21 32 25 78
4
Philippines
21 29 40 90
5
Singapore
18 22 24 64
6
Malaysia
17 18 37 72
7
Myanmar
4 5 9 18
8
Cambodia
1 4 10 15
9
Brunei Darussalam
1 1 1 3
10
Laos
0 1 12 13
11
Timor Leste
0 1 0 1

*Update terakhir Senin (16/05/2022) pukul 15:37 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Timnas Indonesia
Bali Juara Turnamen Putri di Bali

Bali Juara Turnamen Putri di Bali

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Timnas Indonesia
Persib Simpan Penggawa Inti Hadapi PSS Sleman

Persib Simpan Penggawa Inti Hadapi PSS Sleman

Liga Indonesia
Qatar, Uzbekistan, dan Kisah Manis Shin Tae-yong di Olimpiade...

Qatar, Uzbekistan, dan Kisah Manis Shin Tae-yong di Olimpiade...

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Chico Menang, Indonesia ke Perempat Final

Hasil Thomas Cup 2024: Chico Menang, Indonesia ke Perempat Final

Badminton
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Garuda Menentukan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Garuda Menentukan

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Keberanian Bisa Jadi Modal Garuda Muda ke Final

Indonesia Vs Uzbekistan, Keberanian Bisa Jadi Modal Garuda Muda ke Final

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Ungguli Thailand 3-1

Hasil Thomas Cup 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Ungguli Thailand 3-1

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan pukul 21.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan pukul 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Main 64 Menit, Jonatan Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Thailand

Badminton
Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Champhionship Series Liga 1 2023 Tergantung Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Indonesia Vs Uzbekistan: Kemenpora Ajak Kota di Seluruh Tanah Air Nobar

Timnas Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Prediksi Indonesia Vs Uzbekistan, Pelatih Persib Bilang 50:50

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Dikejutkan, Indonesia 1-1 Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com