Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Posisi Depan Pemain Bola Voli

Kompas.com - 19/04/2022, 22:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Ada berbagai jenis posisi pemain dalam bola voli, salah satunya adalah pemain depan. Posisi depan pemain bola voli disebut posisi spiker atau smasher.

Bola voli termasuk ke dalam jenis permainan bola besar yang dimainkan oleh dua regu atau tim secara berlawanan.

Jumlah pemain bola voli dalam satu tim terdiri dari enam pemain yang berada di lapangan.

Ketika bertanding, keenam pemain tersebut akan menempati posisi dan menjalankan tugasnya masing-masing.

Dalam artikel ini, akan dibahas mengenai pemain depan dalam permainan bola voli.

Baca juga: Bagaimana Pelaksanaan Gerakan Blok dalam Permainan Bola Voli?

Mengenal Pemain Depan Bola Voli

Posisi depan pemain bola voli disebut posisi penyerang. Pemain depan bola voli disebut juga dengan istilah smasher atau spiker.

Spiker atau smasher merupakan posisi pemain yang paling ideal untuk melakukan smash karena ia berada di dekat net.

Keberadaan seorang spiker dalam sebuah tim bola voli memiliki peran utama sebagai eksekutor serangan dengan melakukan smash atau spike ke arah wilayah permainan lawan.

Berkaitan dengan posisinya, seorang spiker juga bisa berganti peran menjadi blocker apabila lawan ganti melakukan serangan.

Baca juga: Apa yang Menyebabkan Servis Bola Voli Tidak Sah?

Cara Melakukan Smash dalam Bola Voli

Dikutip dari modul Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK) Kelas X (2020) yang disusun oleh Tono Supriatna Nugraha, smash merupakan upaya serangan untuk mematikan lawan dengan pukulan yang cepat dan keras melewati net.

Smash dilakukan dengan cara memukul bola dengan menggunakan telapak tangan dan dipukul sambil melompat.

Baca juga: Gerakan Langkah Terakhir Saat Melakukan Awalan Smash Bola Voli

Cara melakukan smash dalam permainan bola voli adalah sebagai berikut.

1. Berdirilah dengan sikap melangkah menghadap net.

2. Letakkanlah berat badan di kaki depan. Sikap ini diawali dengan beberapa langkah kaki dan melebar pada langkah terakhir.

3. Ketika bola datang, tolakkanlah kedua kaki menyesuaikan tinggi bola. Kemudian diikuti dengan ayunan lengan ke depan atas untuk melakukan pukulan.

4. Untuk mendapatkan hasil smash yang menukik harus dilakukan dengan memukul bola di bagian atas bola.

5. Setelah melakukan pukulan, mendaratlah dengan kedua ujung telapak kaki, diikuti dengan lutut yang dilenturkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com