Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Crystal Palace, The Blues Diam Seribu Bahasa

Kompas.com - 17/04/2022, 03:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Efek kegagalan Chelsea di Liga Champions setelah kalah agregat dari Real Madrid masih menancap di dada.

Setidaknya hal tersebut dirasakan oleh pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, dan para pemainnya.

Tuchel menjelaskan para pemainnya masih enggan berbicara soal Liga Champions jelang laga semifinal Piala FA, Chelsea vs Crystal Palace.

Jadwal Chelsea vs Crystal Palace di semifinal Piala FA akan berlangsung di Wembley Stadium, Minggu (17/4/2022) malam WIB.

Baca juga: Piala FA: Chelsea Tersukses di Antara Para Semifinalis

Tuchel menjelaskan para pemainnya akan fokus ke laga semifinal Piala FA, tetapi mereka masih diam seribu bahasa terkait Liga Champions.

Para pemain berada di antara dua perasaan yang berbeda, berhasil menang di Madrid, tetapi gagal melaju di Liga Champions.

"Kita berada di antara keduanya, kami bisa percaya diri karena menang, tetapi kami juga kecewa gagal di Liga Champions," jelas Tuchel pada konferensi pers jelang laga Chelsea vs Crystal Palace.

"Kami kecewa karena kami merasa pantas menjadi satu dari empat semifinalis LIga Champions."

Baca juga: Jadwal Piala FA: Semifinal Man City Vs Liverpool, Chelsea Vs Crystal Palace

Menurutnya, tugas berat saat ke Madrid dengan beban menang dua gol lebih menjadi tantangan tersendiri.

Akan tetapi, kesalahan-kesalahan yang dibuat sejak leg pertama tak bisa dimungkiri menambah bebas tersebut.

"Para pemain masih belum mau membahasnya (soal Liga Champions), kami harus berlatih sekarang sebelum laga Minggu nanti."

"Kami akan bekerja keras dan memaksimalkan agar lebih siap pada Minggu," ujar Thomas Tuchel.

Baca juga: Tuchel Geram Lihat Kemesraan Wasit dan Ancelotti Usai Laga Real Madrid Vs Chelsea

Pada semifinal Piala FA nanti, laga hanya digelar satu kali. Artinya, jika kalah akan langsung gugur.

Oleh karena itu, Chelsea memilih untuk fokus ke laga tersebut daripada terus menyesali kegagalan di Liga Champions.

"Berikutnya adalah pertandingan sistem gugur. Kami akan lakukan yang terbaik untuk terus melangkah," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com