Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala AFF Futsal 2022: Kilau Evan Soumilena bersama Skuad Garuda

Kompas.com - 04/04/2022, 19:43 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Evan Soumilena menjadi salah satu pemain yang bersinar selama ajang Piala AFF Futsal 2022. Evan menunjukkan kilaunya ketika Indonesia menggilas Brunei 12-0 dan mengalahkan Malaysia 5-1.

Timnas futsal Indonesia besutan pelatih Mohammad Hashemzadeh asal Iran sukses meraih hasil bagus pada dua laga awal Piala AFF Futsal 2022.

Indonesia yang menghuni Grup A Piala AFF Futsal 2022 bersama Thailand (tuan rumah), Malaysia, Kamboja, dan Brunei Darussalam berhasil menyapu bersih dua laga awal dengan kemenangan.

Pada laga pembuka fase grup kontra Brunei, Tim Garuda sukses mengemas kemenangan mencolok 12-0.

Terkini, Indonesia melibas Malaysia dengan skor 5-1 pada laga kedua Grup A Piala AFF Futsal 2022 yang digelar di Huamark Indoor Stadium, Bangkok, Senin (4/4/2022).

Baca juga: Hasil Piala AFF Futsal 2022 Indonesia Vs Malaysia: Garuda Menang 5-1!

Pada laga melawan Malaysia, salah satu pemain Indonesia yang menampilkan performa impresif adalah Evan Soumilena.

Evan berhasil mencetak dua gol pada pertandingan tersebut. Sebelumnya, ia juga membukukan dua gol ke gawang Brunei pada pertandingan pertama.

Melawan Malaysia pada laga kedua, Evan Soumilena mencetak gol pembuka dan ketiga Indonesia.

Gol kedua Evan pada menit ke-36 membuat Malaysia tertekan sehingga mereka memutuskan menerapkan power play.

Baca juga: Klasemen Piala AFF Futsal 2022 Usai Indonesia Libas Malaysia 5-1

Namun, taktik power play yang diterapkan Malaysia justru menjadi bumerang karena mereka kebobolan dua gol lagi lewat aksi Ardiansyah Nur.

Keputusan Malaysia menerapkan power play pada sisa waktu babak kedua tak lepas dari situasi tertekan yang mereka hadapi usai gol ketiga Indonesia yang dicetak oleh Evan Soumilena.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Timnas Futsal Indonesia (@timnasfutsal)

 

Evan Soumilena, Pilar Penting Skuad Garuda di Piala AFF Futsal 2022

Nama Evan Soumilena masuk dalam daftar 14 pemain timnas futsal Indonesia yang dipanggil pelatih Mohammad Hashemzadeh untuk menghadapi ajang Piala AFF Futsal 2022.

Dari 14 pemain yang dipanggil Hashemzadeh, Evan menjadi satu-satunya pemain yang berposisi pivot.

Evan yang saat ini bermain untuk klub Black Steel Manokwari merupakan pemain dengan prestasi mentereng di dunia futsal Tanah Air.

Baca juga: Jadwal Piala AFF Futsal 2022: Indonesia Ditunggu Juara Bertahan Usai Hancurkan Malaysia

Evan yang kini berusia 26 tahun merupakan bagian dari skuad Black Steel Manokwari saat menjuarai Pro Futsal League 2020.

Tak hanya ikut membantu timnya meraih gelar juara, Evan Soumilena juga dinobatkan sebagai pemain terbaik musim tersebut.

Evan sendiri telah membela Black Steel Manokwari sejak 2017.

Keberhasilan meraih gelar Pemain Terbaik Pro Futsal League 2020 membuat Evan menjadi putra Papua kedua setelah Ardiansyah Runtuboy yang sukses mencatatkan namanya dalam daftar penghargaan individu bergengsi tersebut.

Kini, Evan Soumilena menunjukkan kualitasnya bersama skuad Indonesia di Piala AFF Futsal 2022. Dua kemenangan yang diraih Tim Garuda pada dua laga awal fase grup tak bisa dilepaskan dari peran besar Evan di lapangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com