Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persipura: Dulu Harumkan Indonesia di Asia, Kini Terdegradasi ke Liga 2

Kompas.com - 01/04/2022, 07:30 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Performa Persipura Jayapura menukik begitu tajam. Dari yang dulunya harumkan Indonesia di Asia, kini tim Mutiara Hitam terdegradasi ke Liga 2.

Persipura Jayapura pada delapan tahun silam pernah mengharumkan persepakbolaan Indonesia di level Asia.

Tim asal Papua tersebut saat itu berhasil menembus hingga babak semifinal Piala AFC 2014.

Namun sayang, langkah Persipura pada saat itu harus terhenti di babak semifinal.

Baca juga: Keprihatinan dan Harapan 2 Legenda Sepak Bola Indonesia untuk Persipura

Persipura harus takluk dari wakil asal Kuwait, Al-Qadsia dan gagal tampil di partai final Piala AFC 2014.

Tim Mutiara Hitam gagal lolos ke final setelah kalah agregat 2-10. Pada leg pertama, Persipura kalah 2-4. Lalu, pada leg kedua Persipura takluk 0-6 dari Al-Qadsia.

Meski gagal menembus final, Persipura Jayapura patut berbangga.

Pasalnya, tim Mutiara Hitam dinobatkan sebagai klub Indonesia pertama yang berhasil sampai ke semifinal Piala AFC.

Akan tetapi, performa Persipura seperti terjun bebas setelah delapan tahun berselang.

Baca juga: Daftar Tim yang Terdegradasi dari Liga 1: Persipura Susul Dua Klub Lain

Tim Mutiara Hitam mesti menerima kenyataan terdegradasi ke Liga 2 pada musim depan.

Persipura Jayapura dipastikan terdegradasi ke Liga 2 meski menang 3-0 atas Persita Tangerang pada laga terakhir Liga 1 2021-2022 yang dihelat di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Kamis (31/3/2022).

Pasalnya, pada pekan ke-34, Barito Putera meraih hasil imbang 1-1 dengan Persib Bandung.

Hasil ini membuat Persipura dan Barito sama-sama mengemas 36 poin.

Namun, Persipura tetap tertahan di posisi ke-16 klasemen Liga 1 karena kalah head-to-head dari Barito Putera (dua kali kalah kontra Barito).

Baca juga: Persita Vs Persipura, Kemenangan Mutiara Hitam yang Berakhir Pilu

Alhasil, Persipura yang notabene adalah "Raja Liga Indonesia" harus turun kasta ke Liga 2.

Ini adalah degradasi pertama bagi Persipura sejak era Liga Indonesia pada musim 1994/1995.

Dengan demikian, Liga 1 musim depan dipastikan tidak memiliki wakil dari Tanah Papua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com