Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/03/2022, 11:40 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan batal berkendara atau riding bersama 20 pebalap untuk promosi MotoGP Indonesia di Jakarta pada Rabu (16/3/2022).

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menjelaskan, parade tersebut akan diikuti oleh 80 sepeda motor.

Sebanyak 20 di antaranya merupakan 20 pebalap MotoGP, Moto3, dan LATC.

"Rencana besok akan diikuti oleh kurang lebih sekitar 80 pemotor. 20 dari tim MotoGP dan di belakangnya ada 60 motor dari pabrikan yang ada di Indonesia," kata Sambodo, Selasa (15/3/2022).

Baca juga: Jelang MotoGP Indonesia, Jokowi Bakal Motoran Bareng Marquez di Jakarta

Jokowi yang sebelumnya dijadwalkan bergabung dalam rangkaian dipastikan tidak mengikuti parade tersebut.

Sambodo menyebutkan bahwa Presiden hanya akan melepas rombongan berangkat dari Istana Merdeka menuju Hotel Kempinski.

"Jadi dari 20 pebalap ini akan memulai paradenya, rangkaian acaranya dari Istana Merdeka sampai Hotel Kempinski," kata Sambodo.

"Pak Jokowi hanya melepas saja di Istana," sambungnya.

Dalam pelaksanaannya, kata Sambodo, Polda Metro Jaya akan menutup kawasan Istana Merdeka dan Jalan Thamrin arah Hotel Kempinski mulai pukul 10.00 sampai 11.00 WIB.

Jalur Sudirman-Thamrin dari Bundaran Senayan hingga Medan Merdeka tetap bisa dilintasi kendaraan.

"Akan ada penutupan jalur pada saat rombongan melintas, terutama dari arah utara ke selatan," ungkap Sambodo.

"Sedang dari arah berlawanan selatan ke utara akan berjalan normal seperti biasa," pungkasnya.

Parade itu dijadwalkan berlangsung di Jakarta pada Rabu besok atau dua hari menjelang rangkaian MotoGP Indonesia 2022.

Dalam keterangannya, MotoGP menyebut 20 pebalap yang dijadwalkan mengikuti parade akan terlebih dahulu mengunjungi Istana Merdeka di Jakarta.

Marc Marquez dan 19 pebalap lainnya akan disambut langsung oleh Presiden Joko Widodo setibanya di Istana Merdeka.

Setelah itu, 20 pebalap tersebut akan keluar untuk mengikuti parade sambil mengendarai motor berkeliling Jakarta.

Setelah serangkaian seremoni di Jakarta, Marc Marquez dkk dijadwalkan langsung bertolak ke Lombok untuk bersiap mengikuti MotoGP Indonesia. Rangkaian MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika dijadwalkan berlangsung pada 18-20 Maret mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Liga Inggris
Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Motogp
PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com