Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jenis-jenis Pivot dalam Bola Basket

Kompas.com - 04/02/2022, 15:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pivot atau bergerak memutar badan dengan satu tumpuan kaki adalah salah satu teknik dasar bola basket.

Gerakan pivot bermanfaat untuk melindungi bola dari sergapan lawan.

Tujuan utama melakukan pivot adalah untuk menyelamatkan bola agar tidak sampai direbut dan lepas ke tangan lawan.

Saat melakukan pivot, pemain dilarang melangkah. Tetapi, hanya boleh memutar badan dengan satu kaki sebagai tumpuan.

Baca juga: Atlet-atlet Legendaris Bola Basket Dunia dan Indonesia

Adapun satu kaki lainnya pada pivot digunakan untuk menutup sekaligus memutar badan.

Dalam praktiknya, pivot terdiri dari dua jenis yaitu pivot ke depan dan ke belakang badan seperti dikutip dalam Buku Ajar Bola Basket karya Saichudin dan Sayyid Agil Rifqi Munawar (2019).

2 Macam Pivot dalam Bola Basket

Pivot ke Depan Badan

Teknik pivot ke depan dilakukan dengan cara salah satu kaki dijadikan poros tumpuan, sedangkan kaki yang lain menarik badan ke depan.

Hal ini biasanya dilakukan untuk melindungi bola dari sergapan lawan.

Baca juga: 5 Teknik Dasar Bola Basket

Pivot ke Belakang Badan

Sesuai namanya, teknik pivot ke belakang badan adalah kebalikan dari jenis pivot yang pertama.

Pivot ke belakang badan dilakukan dengan cara salah satu kaki menarik badan ke belakang, sementara kaki yang lain digunakan untuk poros tumpuan.

Teknik Dasar Pivot

  1. Saat melakukan gerakan pivot, pertahankan dan pegang dengan kuat bola dari sergapan lawan.
  2. Kemudian, dengan gerakan putaran kaki, putarkan badan hingga 360 derajat.
  3. Saat melakukan putaran, kaki satunya tidak bergeser sebab kaki tersebut merupakan tumpuan atau poros dari gerakan pivot.

Baca juga: Sejarah Bola Basket di Dunia dan Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com