Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Sevilla Vs Celta Vigo Sama Kuat, Los Nervionenses Gagal Pangkas Jarak dengan Real Madrid

Kompas.com - 23/01/2022, 05:10 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Sevilla harus puas berbagi poin dengan Celta Vigo pada laga lanjutan Liga Spanyol.

Bertanding di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (23/1/2022) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-2.

Sevilla selaku tuan rumah tertinggal terlebih dahulu di babak pertama.

Pasukan Julen Lopetegui tertinggal lewat dua gol pemain Celta Vigo yang dicetak oleh Franco Cervi (37') dan Iago Aspas (40').

Baca juga: Real Madrid Dapat Wanti-wanti dari UEFA

Los Nervionenses, julukan Sevilla, baru bisa memecah kebuntuan pada menit ke-71 lewat gol yang dicetak Alejandro Gomez.

Pemain yang akrap disapa Papu Gomez itu melepaskan tendangan spektakuler dari luar kotak penalti ke pojok atas kiri gawang yang tidak bisa dihentikan Dituro.

Pertandingan semakin seru setelah Sevilla mencetak gol penyeimbang empat menit berselang.

Adalah Oliver Torres yang mencatatkan namanya ke papan skor.

Baca juga: Skuad Real Madrid 2021-2022

Ivan Rakitic berusaha berbalik unggul, tetapi gagal mencetak gol ketiga dan pertandingan pun berakhir dengan skor 2-2.

Hasil ini membuat Sevilla gagal mengikis jarak dengan sang pemuncak klasemen Liga Spanyol, Real Madrid (49 poin).

Saat ini, Sevilla berada diperingkat kedua dengan mengumpulkan 46 poin, terpaut tiga poin dari Real Madrid.

Adapun Los Blancos, julukan Real Madrid, baru memainkan laga pekan ke-22 melawan Elche pada malam nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Timnas Indonesia
Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Badminton
Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas Indonesia
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Liga Inggris
Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com