Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsul Arif, Striker Gaek yang Masih Bertaji di Liga 1

Kompas.com - 06/01/2022, 10:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Samsul Arif belum kehilangan tajinya pada usia yang sudah mencapai 36 tahun. Terkini, Samsul mencetak satu gol dalam laga Persebaya vs Bali United pada lanjutan kompetisi Liga 1 musim 2021-2022.

Persebaya Surabaya berhasil meraih kemenangan atas Bali United pada laga pekan ke-17 Liga 1 2021-2022, Rabu (5/1/2022) malam WIB.

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, tersebut, Persebaya besutan Aji Santoso sukses menaklukkan Bali United dengan skor 3-1.

Tiga gol Bajul Ijo, julukan Persebaya Surabaya, masing-masing dicetak oleh Samsul Arif (menit ke-5), Bruno Moreira (65'), dan Marselino Ferdinan (76').

Adapun, satu-satunya gol balasan Bali United dibukukan oleh Eber Bessa pada menit ke-14.

Baca juga: Hasil Persebaya Vs Bali United: Menang 3-1, Bajul Ijo Lanjutkan Tren Positif

Pembuktian Kualitas Samsul Arif

Laga Persebaya vs Bali United pada pekan ke-17 Liga 1 2021-2022 juga menjadi pembuktian kualitas seorang Samsul Arif.

Insting gol striker kelahiran Bojonegoro itu belum luntur meski usianya tak lagi muda.

Gol pembuka Persebaya ke gawang Bali United menunjukkan kepiawaian Samsul Arif dalam mencari ruang kosong di antara penjagaan lawan.

Ketika Marselino Ferdinan menguasai bola lalu melewati Eber Bessa, Samsul secara cerdik berlari di belakang bek tengah Bali United, Willian Pacheco, yang maju terlalu jauh.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga 1: Arema FC Tertahan, Persebaya Pepet Persib

Umpan daerah yang dilepaskan Marselino menjadi santapan empuk Samsul yang sudah unggul lari atas Pacheco.

Dalam situasi satu lawan satu, Samsul menaklukkan kiper Bali United, Wawan Hendrawan, melalui sepakan mendatar kaki kanan.

Itu merupakan gol ketiga Samsul Arif dari 10 penampilan di Liga 1 2021-2022 bersama Persebaya.

Meski tak selalu menjadi pilihan utama, Samsul tetap mendapatkan kepercayaan dari Aji Santoso.

Baca juga: Liga 1: Pesona Marselino Ferdinan dalam Kebangkitan Persebaya

Aji sendiri memang sudah sangat mengenal kemampuan Samsul Arif. Sebab, keduanya pernah bekerja sama di tim PON Jawa Timur dan juga Persela Lamongan.

"Saya mengenal coach Aji sejak lama. Zaman dulu pernah ikut seleksi di PON Jatim, tapi mungkin orangnya tidak tahu," ungkap Samsul, dikutip dari kanal YouTube Persebaya.

"Kami juga pernah bekerja sama di Persela. Kami hampir selalu berkomunikasi meski tidak satu tim," imbuh pemilik nama lengkap Samsul Arif Munip tersebut.

Adapun, Persebaya mendatangkan Samsul Arif pada tahun lalu. Ia menjadi salah satu amunisi lini depan yang disiapkan Bajul Ijo untuk mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2021-2022.

Sebelum Liga 1 2021-2022 bergulir, Samsul juga menunjukkan performa apik di turnamen pramusim Piala Menpora 2021. Ia mampu mencetak dua gol dari empat laga bersama Persebaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com