Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Gol yang Tercipta Selama Gelaran Piala AFF 2020

Kompas.com - 02/01/2022, 16:30 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com -Tuntas sudah gelaran Piala AFF atau AFF Suzuki Cup 2020. Piala AFF 2020 merupakan edisi ke-13 dan negara yang berhasil menjadi juara adalah Thailand.

Agenda gelaran Piala AFF 2020 rampung dibereskan pada Sabtu (1/1/2022) malam WIB.

Pada partai puncak Thailand melawan Indonesia yang dihelat di Singapore National Stadium.

Hasilnya, Gajah Perang, julukan timnas Thailand, berhasil menjadi kampiun Piala AFF 2020 dengan keunggulan agregat 6-2.

Sebelumnya, Thailand mengalahkan Indonesia 4-0 pada laga leg pertama final Piala AFF 2020.

Baca juga: Juara Piala AFF 2020, Thailand Tak Mau Hanya Jadi Raja di Rumah Sendiri

Hasil ini memastikan Thailand sebagai raja Asia Tenggara dengan koleksi enam gelar juara Piala AFF, dua lebih banyak dari Singapura di tempat kedua.

Di sisi lain, timnas Indonesia masih belum beruntung dengan catatan enam kali menjadi runner-up.

Adapun Piala AFF 2020 telah memainkan 26 pertandingan. Dari 26 pertandingan yang telah digelar, tentunya telah tercipta gol-gol dari setiap tim peserta dimulai dari fase grup hingga partai final.

Lantas berapa jumlah gol yang tercipta selama gelaran Piala AFF 2020?

Dikutip dari situs resmi AFF Suzuki Cup, total ada 88 gol tercipta dari babak penyisihan grup hingga partai puncak.

Baca juga: Dukung Shin Tae-yong, Eks Kapten Timnas Evaluasi Kiprah Indonesia di Piala AFF 2020

Timnas Indonesia menjadi negara peserta yang paling banyak mencetak gol dengan total 20 gol selama gelaran Piala AFF 2020.

Para pemain Timnas Indonesia menyapa suporter yang telah mendukung sepanjang laga, usai pertandingan leg kedua final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022) malam WIB. Thailand sukses keluar sebagai juara Piala AFF 2020 setelah pada laga final leg kedua melawan Indonesia berakhir imbang 2-2 dan menang dengan keunggulan agregat 6-2.ROSLAN RAHMAN Para pemain Timnas Indonesia menyapa suporter yang telah mendukung sepanjang laga, usai pertandingan leg kedua final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand di National Stadium, Singapura, Sabtu (1/1/2022) malam WIB. Thailand sukses keluar sebagai juara Piala AFF 2020 setelah pada laga final leg kedua melawan Indonesia berakhir imbang 2-2 dan menang dengan keunggulan agregat 6-2.
Kemudian disusul sang juara Piala AFF 2020, Thailand, dengan total 18 gol.

Berikut adalah rincian 88 gol yang tercipta selama gelaran Piala AFF 2020:

Negara Jumlah Gol
Indonesia 20
Thailand 18
Filipina 12
Singapura 10
Vietnam 9
Malaysia 8
Kamboja 6
Myanmar 4
Laos 1
Timor Leste 0
Total 88
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com