Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Philip Roller: Pembawa Petaka bagi Indonesia di Leg 1 Final Piala AFF

Kompas.com - 29/12/2021, 21:59 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Supachok Sarachat boleh saja menjadi pemain terbaik laga Indonesia vs Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020. Namun, kontribusi luar biasa Philip Roller juga menjadi kunci kemenangan Gajah Perang.

Duel timnas Indonesia vs Thailand tersaji pada leg pertama final Piala AFF 2020.

Laga Indonesia vs Thailand tersebut dilangsungkan di National Stadium, Singapura, pada Rabu (29/12/2021) malam WIB.

Adapun, dua leg final Piala AFF 2020 digelar secara terpusat di Singapura dengan tidak menganut sistem gol tandang.

Tampil mendominasi sepanjang laga, Thailand sukses menaklukkan timnas Indonesia dengan skor telak 4-0.

Kapten tim sekaligus bintang utama Thailand, Chanathip Songkrasin, memborong dua gol masing-masing pada menit ke-2 dan 52.

Baca juga: Hasil Timnas Indonesia Vs Thailand: Garuda Tak Berkutik dan Takluk 0-4

Dua gol Gajah Perang, julukan timnas Thailand, lainnya dibukukan oleh Supachok Sarachat (menit ke-67) dan Bordin Phala (83').

Hasil leg pertama final Piala AFF 2020 ini membuat Thailand berada di atas angin. Sebab, anak asuh Alexandre Polking kini memiliki keunggulan empat gol tanpa balas atas Indonesia.

Awal Pesta Gol Thailand Dikreasi oleh Philip Roller

Thailand unggul cepat ketika melawan Indonesia pada leg pertama final Piala AFF 2020.

Pertandingan di National Stadium baru bergulir dua menit, Gajah Perang bisa mencetak gol lewat aksi Chanathip Songkrasin. Gol Chanathip ini tercipta berkat kerja keras Philip Roller.

Roller yang menusuk sisi kiri pertahanan Indonesia bisa melewati penjagaan tiga pemain sekaligus yakni Edo Febriansyah, Rachmat Irianto, dan Alfeandra Dewangga.

Bek kanan kelahiran Jerman itu kemudian mengirimkan umpan matang yang diselesaikan secara sempuran oleh Chanathip Songkrasin.

Baca juga: Jadwal Final Piala AFF, Leg 2 Thailand Vs Indonesia Akhir Pekan Ini

Setelah memberikan assist untuk gol pembuka Thailand yang dicetak oleh Chanathip Songkrasin, Philip Roller terus bermain agresif mencecar sektor kiri pertahanan Indonesia.

Kecepatan Roller benar-benar membuat lini belakang Garuda kerepotan.

Full-back berusia 27 tahun itu kembali menghadirkan petaka bagi Indonesia pada menit ke-67. Kali ini, umpan pemain klub Port FC itu dimanfaatkan Supachok Sarachat untuk mencetak gol ketiga bagi Thailand.

Pemain Thailand Chanathip Songkrasin (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Indonesia pada pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021) malam WIB. Timnas Indonesia takluk 0-4 dari Thailand pada laga leg pertama final Piala AFF 2020.AFP/ROSLAN RAHMAN Pemain Thailand Chanathip Songkrasin (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Indonesia pada pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021) malam WIB. Timnas Indonesia takluk 0-4 dari Thailand pada laga leg pertama final Piala AFF 2020.

Membayar Kepercayaan Pelatih

Menjelang leg pertama final Piala AFF 2020, Narubadin Weerawatnodom sejatinya lebih dijagokan untuk mengisi posisi bek kanan timnas Thailand.

Namun, pelatih Alexandre Polking membuat kejutan dengan memasang Philip Roller. Adapun, Roller cuma duduk di bangku cadangan ketika Thailand menghadapi Vietnam pada dua leg semifinal.

Roller pun menjawab kepercayaan dari Polking dengan penampilan apik di lapangan.

Performa impresif Philip Roller menjadi salah satu kunci di balik keberhasilan Thailand menumbangkan Indonesia dengan skor 4-0 pada leg pertama final Piala AFF 2020.

Baca juga: Indonesia Vs Thailand: Menang atau Kalah, Suporter Timnas Diharapkan Menikmati Proses

Biodata Philip Roller

Nama lengkap: Philip Roller
Tempat, tanggal lahir: Muenchen, 10 Juni 1994
Kewarganegaraan: Thailand
Tinggi badan: 177 cm
Kaki terkuat: Kanan
Posisi: Bek kanan
Klub saat ini: Port FC
Karier klub:

  • 2013-2014 - FV Illertissen
  • 2014 - TSV Grunbach
  • 2014-2015 - SVN Zweibrucken
  • 2015 - SC Pfullendorf
  • 2015-2017 - Austria Lustenau
  • 2017-2021 - Ratchaburi Mitr Phol
  • 2021-sekarang - Port

Karier timnas:

  • 2017-sekarang - Thailand
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com