Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drama Porto Vs Atletico Madrid: 3 Kartu Merah, 3 Gol Telat, Colchoneros ke 16 Besar

Kompas.com - 08/12/2021, 06:17 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Duel FC Porto vs Atletico Madrid pada matchday terakhir Grup B Liga Champions 2021-2022 berlangsung penuh drama. Tiga kartu merah dan tiga gol pada menit-menit akhir mewarnai kelolosan Atletico ke babak 16 besar.

Grup B Liga Champions memainkan dua laga pamungkas pada Rabu (8/12/2021) dini hari WIB. AC Milan menjamu Liverpool, sementara Atletico Madrid bertandang ke markas FC Porto.

Sebelum matchday terakhir, komposisi klasemen Liga Champions 2021-2022 Grup B secara berurutan adalah Liverpool (16), FC Porto (5), AC Milan (4), dan Atletico Madrid (4).

AC Milan lebih berhak menempati peringkat ketiga klasemen Grup B Liga Champions karena unggul selisih gol atas Atletico Madrid.

Kondisi itu membuat tiga klub yakni AC Milan, FC Porto, dan Atletico Madrid sama-sama memiliki peluang untuk menemani Liverpool ke babak 16 besar Liga Champions.

Baca juga: Hasil FC Porto Vs Atletico Madrid: Los Colchoneros Temani Liverpool ke 16 Besar

Los Colchoneros Lolos Dramatis

Atletico menghadapi situasi lebih sulit karena mereka wajib menang atas FC Porto sambil berharap AC Milan tumbang di tangan Liverpool.

Harapan Los Colchoneros, julukan Atletico Madrid, lolos ke fase gugur Liga Champions akhirnya terwujud melalui cara yang dramatis.

Atletico Madrid sempat dalam kondisi tertekan ketika Fikayo Tomori membawa AC Milan unggul atas Liverpool di San Siro pada menit ke-29. Sementara di Do Dragao, laga Porto vs Atletico masih berjalan dengan skor imbang 0-0.

Atletico Madrid lantas bisa memecah kebuntuan melalui aksi Antoine Griezmann pada menit ke-56. Keunggulan 1-0 membuat Los Colchoneros berada di atas angin. Sebab, pada saat bersamaan Mohamed Salah dan Divock Origi mencetak gol balasan dalam laga AC Milan vs Liverpool.

Kondisi tersebut membuat kans Atletico lolos ke babak 16 besar Liga Champions terbuka lebar.

Bek Atletico Madrid Sime Vrsaljko (kiri) berebut bola dengan gelandang FC Porto Luis Diaz pada pertandingan Grup B Liga Champions UEFA antara FC Porto vs Atletico Madrid di Stadion Dragao di Porto pada 7 Desember 2021.AFP/MIGUEL RIOPA Bek Atletico Madrid Sime Vrsaljko (kiri) berebut bola dengan gelandang FC Porto Luis Diaz pada pertandingan Grup B Liga Champions UEFA antara FC Porto vs Atletico Madrid di Stadion Dragao di Porto pada 7 Desember 2021.

Baca juga: Hasil FC Porto Vs Atletico Madrid: Los Colchoneros Temani Liverpool ke 16 Besar

Drama kemudian terjadi pada pertengahan babak kedua. Wasit Clement Turpin mencabut tiga kartu merah dari sakunya.

Winger Atletico, Yannick Carrasco, diganjar kartu merah langsung pada menit ke-67 usai melakukan pelanggaran keras.

Tak lama kemudian, Wendell (FC Porto) yang baru saja masuk pada babak kedua juga mendapat kartu merah dari wasit setelah melakukan pelanggaran terhadap pemain Atletico.

Lima menit setelah Wendell diusir keluar lapangan, Clement Turpin memberikan kartu merah kepada kiper cadangan Porto, Agustin Marchesin, karena dinilai bertingkah buruk kepada sang wasit.

Usai drama tiga kartu merah dalam waktu delapan menit, drama lanjutan terjadi pada menit-menit akhir babak kedua. Drama yang tersaji kali ini adalah soal tiga gol telat yang tercipta pada laga Porto vs Atletico.

Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions: Ajax-Liverpool Sempurna, AC Milan Merana

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com