KOMPAS.com - Agus Prayogo membuktikan dirinya pantas menyandang status sebagai atlet unggulan pada ajang Elite Race Borobudur Marathon 2021.
Agus Prayogo keluar sebagai atlet tercepat pada ajang Elite Race Borobudur Marathon 2021 dengan catatan waktu 2 jam 32 menit 21 detik.
Catatan tersebut lebih baik dibanding dengan total waktu yang dia dapat pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
Saat PON XX Papua, Agus Prayogo meraih medali emas marathon putra dengan torehan waktu 2 jam 33 menit 19 detik.
Baca juga: Borobudur Marathon 2021: Amali-Ganjar Iuran Bonus Pecah Rekor
Meski demikian, dia belum mampu memecahkan personal best (PB) yang dia miliki, yakni 2 jam 21 menit.
Di sisi lain, dia juga belum bisa memecahkan rekor nasional marathon putra.
Adapun rekor nasional marathon putra masih dimiliki oleh mendiang Eduardus Nabunome dengan catatan 2 jam 19 menit 18 detik.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.