Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antonio Conte, Pelatih Baru Tottenham Hotspur yang Gemar Membelot

Kompas.com - 02/11/2021, 21:50 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Antonio Conte akhirnya berlabuh ke Tottenham Hotspur. The Lilywhites menjadikan juru taktik asal Italia itu sebagai pengganti Nuno Espirito Santo yang dipecat awal pekan ini.

Tottenham Hotspur secara resmi mengumumkan kedatangan Antonio Conte sebagai pelatih baru pada Selasa (2/11/2021) malam WIB.

Klub asal London Utara itu mengikat Conte dengan kontrak berdurasi dua tahun disertai opsi perpanjangan.

"Dengan senang hati kami mengumumkan penunjukan Antonio Conte sebagai pelatih kepala dengan kontrak hingga musim panas 2023, dengan opsi untuk diperpanjang," demikian keterangan resmi pihak Tottenham Hotspur.

Conte yang musim lalu melatih Inter Milan mengaku senang bisa kembali merasakan atmosfer Liga Inggris bersama Tottenham Hotspur.

Baca juga: Resmi! Antonio Conte Jadi Pelatih Anyar Tottenham Hotspur

"Saya sangat senang untuk kembali melatih dan melakukannya di klub Premier League yang memiliki ambisi untuk menjadi protagonis lagi," ucap pria kelahiran Lecce itu.

"Tottenham Hotspur memiliki fasilitas tercanggih dan salah satu stadion terbaik di dunia."

"Saya tidak sabar untuk mulai bekerja dan menyampaikan kepada tim serta penggemar yang bergairah. Mentalitas dan tekad yang selalu membedakan saya sebagai pemain dan pelatih," ujar Conte.

Riwayat menyeberang ke kubu rival

Antonio Conte punya catatan menarik dalam karier kepelatihannya. Bergabung dengan Tottenham Hotspur membuatnya menjadi pelatih yang gemar membelot ke kubu rival.

Klub terakhir yang dilatih Conte sebelum dipinang Tottenham adalah Inter Milan. Ia membesut I Nerazzurri selama dua musim, dari 2019 hingga 2021.

Keputusan Conte menerima tawaran Inter sempat menimbulkan protes di kalangan pendukung Juventus, klub yang pernah ia bela sebagai pemain dan pelatih.

Baca juga: Conte Merapat ke Tottenham: Skema 3 Bek dan Jurus Dahsyat “Partenze”

Bagi Juventus, Conte adalah legenda. Ia pernah berseragam La Vecchia Signora 13 tahun.

Kemudian sebagai pelatih, Conte adalah sosok yang mampu mengembalikan kejayaan Juventus pasca-skandal calciopoli.

Keputusan Conte menukuangi Inter Milan pun membuat tifosi Juventus berang. Mereka meminta pihak klub menurunkan nama Conte dari daftar Walk of Fame di Stadiion Allianz.

Akan tetapi, Conte tak mau ambil pusing dengan hal tersebut. Ia tetap bekerja bagi Inter dan sukses mempersembahkan scudetto pada musim keduanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Raphael Varane Tinggalkan Man United

Raphael Varane Tinggalkan Man United

Liga Inggris
Budi Sudarsono Yakin Skuad Garuda Kalahkan Irak dan Filipina

Budi Sudarsono Yakin Skuad Garuda Kalahkan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Thom Haye: SC Heerenveen Akan Selalu Spesial

Thom Haye: SC Heerenveen Akan Selalu Spesial

Timnas Indonesia
Championship Series Liga 1 2023, Rekor Tandang Persib Apik, Bali United Tak Gentar

Championship Series Liga 1 2023, Rekor Tandang Persib Apik, Bali United Tak Gentar

Liga Indonesia
Debut VAR di Liga 1 Indonesia, Wasit Siap, Kerja Keras Pantaskan Diri

Debut VAR di Liga 1 Indonesia, Wasit Siap, Kerja Keras Pantaskan Diri

Liga Indonesia
Pesan STY ke Pemain Timnas Indonesia Menuju Duel Vs Irak dan Filipina

Pesan STY ke Pemain Timnas Indonesia Menuju Duel Vs Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Bali United Vs Persib, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Real Madrid Vs Alaves: Pemanasan Jelang Final Liga Champions

Liga Spanyol
Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Ancelotti Sukses Ramal Alonso, Sebut 5 Pemain Madrid yang Bisa Jadi Pelatih Top

Liga Spanyol
Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Tottenham Vs Man City: Citizens ke Tempat Angker, 74 Upaya Tanpa Gol

Liga Inggris
Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Giroud Tinggalkan AC Milan, Ingat Sambutan Ibra: Hanya Ada Satu Raja

Liga Italia
STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

STY Bahas Kontrak dengan PSSI Pekan Depan, Tak Takut Target Tinggi

Liga Indonesia
Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Prediksi Line Up Bali United Vs Persib, Duel Mantan Juara Indonesia

Liga Indonesia
Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Barcelona Vs Real Sociedad: Xavi Jelaskan Kemarahan Lewandowski

Liga Spanyol
STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

STY Dapat Mobil Usai Bawa Timnas Indonesia Jalani Debut Historis di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com