Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Target Jumlah Peserta Bersepeda dan Berlari Amal Virtual PLN 2021

Kompas.com - 22/10/2021, 18:44 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pehelatan Bersepeda dan Berlari Amal Virtual PLN 2021 atau nama resminya PLN Mobile VCRR 2021 mengejar jumlah target peserta hingga 12.500 orang.

Info terkini pada Jumat (22/10/2021) menunjukkan bahwa lomba virtual itu sudah memasuki hari ke-delapan sejak peluncuran pada Kamis (15/10/2021).

Baca juga: Usai PON XX Papua 2021 Ada Perhelatan Berlari dan Bersepeda Virtual untuk Amal

Dalam keterangannya pekan lalu, Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan Listrik Negara (PLN) Syofvi Felienty Roekman menyebut bahwa PLN memiliki mandat melistriki hingga ke seluruh Indonesia.

Tangkapan layar aplikasi PLN Mobile yang bisa diunduh melalui AppStore dan PlayStore. Pendaftaran PLN Mobile Virtual Charity Run and Ride (VCRR) 2021 juga melalui aplikasi ini.
Kompas.com/JOSEPHUS PRIMUS Tangkapan layar aplikasi PLN Mobile yang bisa diunduh melalui AppStore dan PlayStore. Pendaftaran PLN Mobile Virtual Charity Run and Ride (VCRR) 2021 juga melalui aplikasi ini.

Ia membeberkan data mengenai rasio elektrifikasi atau perbandingan kepala keluarga berlistrik dengan total kepala keluarga di Indonesia.

Pada 2015, rasio elektrifikasi menyentuh angka 88 persen.

Pada Agustus 2021, rasio elektrifikasi sudah mencapai 99,4 persen.

Salah satu gardu listrik PLN. Dok. PLN Salah satu gardu listrik PLN.

Tanggung jawab PLN, kata Syofvi adalah menghadirkan listrik dan membangun jaringan listrik ke sekitar rumah pelanggan.

"Aliran listrik hingga masuk ke dalam rumah menjadi tanggung jawab pelanggan," ujar Syofvi menyebut mengenai penyambungan listrik dan instalasi listrik di dalam rumah.

Cara membeli pulsa listrik PLNDok Humas PLN UIW P2B Cara membeli pulsa listrik PLN

Sementara itu, pada bagian lain, Ketua Komite Tetap Energi Terbarukan Kamar Dagang dan Industi (Kadin), Muhammad Yusrizki, menyebut PLN adalah bagian penting dalam upaya mengurangi emisi gas rumah kaca (GRK).

Yusrizki berbicara dalam konteks upaya mengurangi emisi GRK melalui program Kadin Net Zero Hub.

Ketua Komite Tetap Energi Terbarukan Kamar Dagang dan Industi (Kadin) Muhammad Yusrizki

Kadin Ketua Komite Tetap Energi Terbarukan Kamar Dagang dan Industi (Kadin) Muhammad Yusrizki

Melalui program ini, Kadin mengajak semua pihak, termasuk swasta ikut ambil bagian.

Menurut Yusrizki, ketenagalistrikan, tempat PLN ikut ambil bagian, merupakan bagian dari sektor energi Indonesia yang menyumbang 34 persen dari total emisi nasional.

Lantaran itulah, dekarbonisasi sektor energi merupakan bagian penting dalam usaha menuju net zero emission (NZE).

Muhammad Yusrizki mengemukakan, di dalam sektor ketenagalistrikan, PLN memainkan peranan yang penting sebagai penggerak utama di Indonesia.

 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PT PLN (Persero) Dok. PLN Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) PT PLN (Persero)

Rancangan Usaha Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) 2021 – 2030 memberikan sinyal positif bagi industri Energi Baru dan Terbarukan (EBT).

Pada bagian itu, penambahan kapasitas pembangkitan dari EBT mencapai porsi 51 persen dari total tambahan kapasitas hingga 10 tahun ke depan.

Petugas PLN sedang membersihkan benang layang-layang yang terlilit di kabel listrik jaringan SUTT maupun SUTET, Bandung, Jawa Barat.Dokumentasi Humas PLN Petugas PLN sedang membersihkan benang layang-layang yang terlilit di kabel listrik jaringan SUTT maupun SUTET, Bandung, Jawa Barat.

Menanggapi komitmen dari PLN, Kadin sebagai perwakilan sektor swasta nasional turut mendukung komitmen nasional dan mengambil peran aktif untuk menggerakkan sektor swasta.

PLN Kucurkan Rp 313 Miliar untuk Infrastruktur Kelistrikan PON XX Papuapln.co.id PLN Kucurkan Rp 313 Miliar untuk Infrastruktur Kelistrikan PON XX Papua

“Peran serta pihak swasta dalam rangka dekarbonisasi tidak dapat ditinggalkan, berkaca dari postur ekonomi nasional yang sangat banyak melibatkan pihak swasta,” ungkap Yusrizki melalui keterangan tertulisnya, Jumat (22/10/2021).

Sementara itu, menyambung gelaran Road to COP26, Kadin melalui Komite Tetap Energi Baru dan Terbarukan, Kamis (21/10/2021), telah meluncurkan "KADIN Net Zero Hub" yang akan menjadi titik awal gerakan NZE bagi sektor swasta.

Pelaksana peluncuran pada kegiatan bertajuk “Road to COP26: Indonesian Pathway to Net Zero Emission-Energy Transition” ini juga mengundang pemangku kepentingan sektor ketenagalistrikan nasional, di antaranya Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Komisi VII DPR-RI dan PT. Perusahaan Listrik Negara (Persero) (PLN).

Hyundai Kona EV saat mengisi daya di SPKLU PLNKOMPAS.com/DIO DANANJAYA Hyundai Kona EV saat mengisi daya di SPKLU PLN

Yusrizki mengemukakan program yang digagas Kadin ini bertujuan melakukan kolaborasi sektor swasta dalam agenda dekarbonisasi ketenagalistrikan Indonesia.

Dimulai dari acara tersebut, Kadin ucap Yusrizki, akan mendorong perusahaan-perusahaan di Indonesia melakukan deklarasi target net zero.

Sejumlah perusahaan, kata Yusrizki telah memulai target tersebut seperti Indika Energy dan APRIL Group.

Salah satu kendaraan gardu berjalan yang disiapkan PLN guna menunjang PON XX Papua di Klaster Mimika.Humas PLN Timika Salah satu kendaraan gardu berjalan yang disiapkan PLN guna menunjang PON XX Papua di Klaster Mimika.

Sementara itu, GoJek, unicorn asal Indonesia, ujar Yusrizki memiliki target three zeroes, salah satunya adalah zero emission.

"Hanya dengan kolaborasi dan dukungan-dukungan dari pihak swasta, Indonesia dapat memenuhi komitmen internasional sebagaimana tertuang dalam NDC dan Updated NDC Indonesia kepada UNFCCC," kata Muhammad Yusrizki.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com