Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Postur Pendek Messi Bikin Anak Ronaldo Tak Percaya...

Kompas.com - 24/09/2021, 10:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Mirror

KOMPAS.com - Ada kejadian lucu saat anak Cristiano Ronaldo, Cristiano Ronaldo Jr, bertemu dengan Lionel Messi di acara penghargaan Ballon d'Or 2017.

Putra Cristiano Ronaldo itu terkejut dan tak percaya saat bertemu Lionel Messi karena pemain berjuluk La Pulga itu berpostur pendek.

Hal itu diungkapkan sang nenek yang juga ibunda Cristiano Ronaldo, Dolores Aveiro, dalam sebuah wawancara tahun lalu.

"Saya bersamanya dan saya berkata, 'Lihat, itu Messi'. Dia kemudian menjawab, 'Itu bukan Messi, dia pendek'," kata Dolores Aveiro sebagaimana dilansir dari Mirror.

Baca juga: Ronaldo Lengserkan Messi dari Daftar Pemain dengan Penghasilan Tertinggi di Dunia

"Lalu, anak saya (Cristiano Ronaldo) memintanya untuk melambaikan tangan. Messi adalah orang yang sangat baik," ujarnya.

"Cucu saya sudah lebih tinggi darinya, itu adalah momen yang sangat menyenangkan," tutur Dolores Aveiro.

Cara Ronaldo meminta anaknya untuk menyapa Messi menunjukkan rasa saling menghormati antara kedua megabintang tersebut.

Ronaldo dan Messi memang tak henti-hentinya dibandingkan satu sama lain khususnya dalam hal gelar juara, baik bersama klub maupun tim nasional.

Rivalitas keduanya mencapai puncak ketika Ronaldo menjadi pemain Real Madrid pada kurun waktu 2009-2018.

Dalam periode tersebut, Ronaldo dan Messi selalu muncul dalam persaingan trofi Pichichi atau penghargaan bagi pemain tersubur di LaLiga, kompetisi teratas Liga Spanyol.

Terlepas dari rivalitas itu, Messi dan Ronaldo saling menghormati dan tak ada permusuhan di luar lapangan.

Baca juga: Perbandingan Messi dan Ronaldo pada Awal Musim 2021-2022, Siapa Unggul?

Messi bahkan pernah mengencam media karena berusaha membuat cerita yang menciptakan konflik dengan Cristiano Ronaldo.

"Hanya media, pers, yang ingin kami berselisih, tetapi saya tidak pernah bertengkar dengan Cristiano," kata Messi.

"Ada banyak atlet yang mengagumkan. Rafael Nadal (tenis), Roger Federer (tenis), LeBron James (basket). Selalu ada seseorang yang luar biasa dan mengagumkan di seluruh olahraga."

"Cristiano bersinar dalam sepak bola. Ada banyak orang yang menonjol dalam bidangnya masing-masing dan selalu melakukan yang terbaik," tutur Lionel Messi yang kini bermain untuk Paris Saint-Germain.

Halaman:
Sumber Mirror
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com