Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Paralimpiade Tokyo 2020, 7 Atlet Badminton Indonesia Berlaga Hari Ini

Kompas.com - 02/09/2021, 09:55 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Sebanyak 7 atlet parabadminton Indonesia berlaga di Paralimpiade Tokyo 2020 hari ini.

Perjuangan Indonesia pada hari ini dibuka dengan kemenangan Leani Ratri Oktila dan Khalimatus Sadiyah yang turun di kategori ganda putri SL3-SU5.

Leani Ratri/Khalimatus Sadiyah yang berhadapan dengan Nipada Saensupa/Chanida Srinavakul (Thailand) menang dua gim langsung.

Bertanding di Yoyogi National Stadium, Leani Ratri dan Khalimatus Sadiyah mengemas kemenangan 21-9 dan 21-13 dalam pertandingan fase Grup A.

Baca juga: Hasil Paralimpiade Tokyo, Indonesia Petik 2 Kemenangan di Laga Perdana Badminton

Hasil berbeda kemudian diraih Hary Susanto yang turun di nomor tunggal putra SL4. Bertanding di lapangan 3, Hary Susanto kalah 3-21 dan 7-21 dari Lucas Mazur (Perancis).

Adapun tunggal putra Fredy Setiawan yang juga bertanding di kategori SL4 merah kemenangan 21-8 dan 21-9 atas wakil Korea Selatan yaitu Shin Kyung-hwan.

Sementara itu, Leani Ratri dan Khalimatus Sadiyah yang bertandem di ganda putri harus saling mengalahkan pada fase Grup A tungga putri SL4 pada pukul 10.20 WIB.

Beberapa jam setelahnya tunggal putra Dheva Anrimusthi dan Suryo Nugroho yang turun di kelas SU5 akan tampil menghadapi lawan masing-masing.

Dheva dijadwalkan melawan Meril Loquette (Perancis), sedangkan Suryo akan menantang Bartlomiej Mroz (Polandia).

Dari nomor tunggal putra kategori SL3, Ukun Rukaendi akan berhadapan dengan wakil tuan rumah Jepang, Daisuke Fujihara.

Baca juga: Paralimpiade Tokyo, Leani Ratri Ingin Raih Emas untuk Kado HUT Ke-76 RI

Pada sore harinya, Khalimatus Sadiyah akan melakoni pertandingan ketiganya hari ini dengan melawan wakil Perancis, Faustine Noel.

Perjuangan atlet parabadminton Indonesia hari ini ditutup dengan aksi Hary Susanto/Leani Ratri Oktila melawan Jan Niklas Pott/Katrin Seibert (Jerman) di nomor ganda campuran kategori SL3-SU5.

Jadwal Atlet Indonesia di Paralimpiade Hari Ini:

  • 07.00 WIB: Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah vs Nipada Saensupa/Chanida Srinavakul (THA) - 21-19, 21-13 (Grup A Ganda Putri SL-SU5)
  • 07.40 WIB: Hary Susanto vs Lucas Mazur (FRA) - 3-21, 7-21 (Grup A Tunggal Putra SL4)
  • 08.20 WIB: Fredy Setiawan vs Shin Kyung-hwan (KOR) - 21-8, 21-9 (Grup B Tunggal Putra SL4)
  • 10.20 WIB: Leani Ratri Oktila vs Khalimatus Sadiyah (Grup A Tunggal Putri SL4)
  • 13.20 WIB: Suryo Nugroho vs Bartlomiej Mroz (POL) (Grup A Tunggal Putra SU5)
  • 13.20 WIB: Dheva Anrimusthi vs Meril Loquette (FRA) (Grup A Tunggal Putra SU5)
  • 14.40 WIB: Ukun Rukaendi vs Daisuke Fujihara (JPN) (Grup B Tunggal Putra SL3)
  • 16.00 WIB: Faustine Noel (FRA) vs Khalimatus Sadiyah (Grup A Tunggal Putri SL4)
  • 18.00 WIB: Hary Susanto/Leani Ratri Oktila vs Jan Niklas Pott/Katrin Seibert (Grup A Ganda Campuran SL3-SU5)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com