Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PON XX Papua 2021, Pendaftaran PUBG Mobile Telah Dibuka

Kompas.com - 27/08/2021, 12:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Esport akan menjadi cabang olahraga (cabor) ekshibisi dalam rangkaian Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Ekshibisi Esport pada PON Papua 2021 itu nantinya akan diramaikan oleh beberapa gim, salah satunya PUBG Mobile.

Setelah diumumkan sebagai gim baru dalam ekshibisi PON Papua 2021, pendaftaran untuk cabor Esport PUBG Mobile kini telah resmi dibuka.

Bagi para pemain dan tim PUBG Mobile yang ingin ikut serta mewakili daerahnya di PON XX Papua 2021 bisa mendaftar mulai 26 Agustus hingga 8 September mendatang.

Adapun proses dan ketentuan pendaftaran bisa dilihat langsung di platform Garudaku.com.

Baca juga: Catat Sejarah, E-sport Resmi Dipertandingkan dalam Cabor Ekshibisi PON XX Papua 2021

Setelah mendaftar, para peserta akan mengukuti serangkaian tahap, dari kualifikasi hingga terpilih mewakili daerah masing-masing.

Berdasarkan informasi yang diterima KOMPAS.com, kualifikasi hari pertama dan kedua akan berlangsung secara serentak di seluruh provinsi pada 11 dan 12 September 2021.

Tim terbaik yang lolos babak kualifikasi kemudian akan bertanding di ajang Pra-PON yang dijadwalkan pada 14-15 September.

Lalu, sebanyak 15 tim yang diambil dari Pra-PON dan 1 tim dari Papua selaku tuan rumah akan bertanding memperebutkan medali pada putaran final PON XX Papua.

Baca juga: PB Esport Kirim Tim di PON 2021, Bambang Sunarwibowo: Jadi Pemanasan Menuju Kompetisi Internasional

"Keterlibatan PUBG Mobile dalam perhelatan PON XX 2021 tidak terlepas dari dukungan PBESI dan komunitas PUBG Mobile di Indonesia," kata Aswin Atonie selaku Country Manager Tencent Games terkait masuknya PUBG Mobile ke dalam ekshibisi PON Papua 2021.

"Oleh karena itu, kami sangat berterima kasih dan menghargai kesempatan yang diberikan untuk bersama-sama mengukir sejarah baru esport Indonesia," ujar Aswin.

"Potensi game esport dan talenta atlet esport Indonesia sangat layak didukung, dan mengembangkannya merupakan bagian dari komitmen kami."

"PUBG Mobile akan terus memperkuat ekosistem esport di Indonesia dan karena itu siap untuk mendukung penuh kesuksesan PON XX 2021," tutur Aswin menegaskan.

Baca juga: PON XX Papua 2021, Siap-siap Bulu Tangkis dan Angkat Besi Punya 4 Cabor Pengekor

Masuknya PUBG Mobile ke dalam ekshibisi esport PON XX Papua 2021 juga didukun oleh Sri Wahyuni selaku , Kepala Biro Perencanaan Kemenpora dan Asdep Industri dan Promosi Olahraga Kemenpora.

"Indonesia adalah salah satu pasar gim terbesar di Asia Pasifik dengan perputaran uang lebih dari 13 triliun, populasi online mencapai 62 juta dengan jumlah gamers di angka 30 juta, di mana angka tersebut merupakan potensi yang luar biasa," ujar Sri Wahyuni.

"Kemenpora dan KONI sebagai wakil pemerintah mendukung penuh perkembangan esport sebagai produk industri olahraga di Indonesia, dan juga mendukung penuh atlet dan tim esport Indonesia dalam menciptakan prestasi di tingkat internasional dan tentunya mengharumkan nama bangsa,” kata Sri Wahyuni.

Berikut beberapa persyaratan untuk mengikuti Ekshibisi Esport PUBG Mobile pada PON XX Papua 2021:

  1. Terbuka untuk umum dan berkewarganegaraan Indonesia
  2. Usia minimal 13 tahun
  3. Memiliki bukti domisili sesuai dengan kualifikasi provinsi yang diikuti (KTP/Kartu pelajar, KK, KIA, dan sebagainya)
  4. Setiap anggota di tim esport wajib mempunyai domisili provinsi yang sama
  5. Setuju untuk mengikuti aturan PON Esport yang sudah disediakan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com