Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerrit Holtmann, Pemain Filipina yang Mengukir Sejarah di Bundesliga

Kompas.com - 22/08/2021, 11:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Pemain naturalisasi Filipina, Gerrit Holtmann, mengukir catatan bersejarah ketika timnya, VfL Bochum, mengalahkan FSV Mainz 05 pada pekan kedua Bundesliga, Sabtu (21/8/2021) malam WIB.

Klub promosi Bochum sukses menaklukkan Mainz dengan skor 2-0 pada spieltag kedua kompetisi teratas Liga Jerman, Bundesliga.

Bermain di kandang sendiri, Vonovia Ruhrstadion, membuka keunggulan pada menit ke-21 melalui gol indah Gerrit Holtmann.

Holtmann melakukan aksi solo dari tengah lapangan, menusuk ke kotak penalti, lalu menaklukkan kiper Mainz, Robin Zentner, lewat sepakan kaki kiri.

Sebastian Polter kemudian mengunci kemenangan tim tuan rumah melalui golnya pada menit ke-56.

Baca juga: Barcelona dan Ilaix Moriba Krisis, Tolak Tawaran 5 Juta Euro dari Kubu Bundesliga

Bagi Bochum, ini merupakan kemenangan pertama mereka sejak kembali mentas di Bundesliga Jerman.

Pekan lalu, Bochum menandai comeback ke Bundesliga dengan hasil mengecewakan yakni kalah 0-1 dari Wolfsburg.

Sebelumnya, Bochum berkutat di 2.Bundesliga yang merupakan kompetisi level kedua Liga Jerman selama 11 musim.

Kemenangan perdana usai kembali ke Bundesliga semakin terasa spesial karena tercipta di rumah sendiri, di hadapan para suporter yang telah setia memberikan dukungan selama ini.

Sorotan pada laga ini tertuju pada sosok Gerrit Holtmann. Tak hanya mencetak sebuah gol indah, winger berusia 26 tahun itu juga membuat catatan bersejarah.

Baca juga: 5 Rekrutan Anyar Klub Liga Top Eropa yang Bersinar Pekan Ini

Holtmann menjadi pencetak gol pertama Bochum sejak kembali ke Bundesliga.

Mengutip akun Twitter @SpieltagIndonesia, Gerrit Holtmann juga menjadi pemain Filipina dan ASEAN pertama yang mencetak gol di Bundesliga.

Melansir situs web Tiebreakertimes.com.ph, Holtmann yang lahir di Bremen, Jerman, pada 25 Maret 1995 telah mendapatkan paspor Filipina sejak Maret 2021.

Hal itu membuat Gerrit Holtmann bisa membela timnas Filipina pada pertandingan internasional.

Baca juga: Profil Yusuf Demir, Debutan Barcelona yang Disamakan dengan Lionel Messi

Pada Juni lalu, Holtmann mendapatkan panggilan dari timnas Filipina untuk tampil pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023.

Namun, karena urusan dokumen belum selesai, ia tak bisa membela The Azkals, julukan timnas Filipina.

Musim lalu, Holtmann menjadi bagian penting di balik keberhasilan Bochum menjadi juara 2.Bundesliga dan promosi ke Bundesliga.

Dari 30 penampilan di kompetisi 2.Bundesliga, Gerrit Holtmann mampu mencetak empat gol dan enam assists.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com