Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Skuad Salernitana 2021-2022

Kompas.com - 15/08/2021, 17:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Salernitana menjadi salah satu tim pendatang baru di kompetisi Liga Italia Serie A musim ini. Berikut adalah skuad Salernitana untuk musim 2021-2022.

Salernitana harus menunggu 23 tahun untuk kembali ke kompetisi teratas Liga Italia, Serie A.

Kali terakhir klub berjulukan I Granata itu tampil di Serie A adalah pada musim 1998-1999.

Pada musim tersebut, Salernitana harus turun kasta ke Serie B karena menempati posisi ke-15 klasemen akhir Serie A.

Baca juga: Skuad Barcelona 2021-2022

Meski bukan klub papan atas, nama Salernitana cukup dikenal oleh para penggemar Serie A pada era 1990-an.

Klub yang bermarkas di Stadion Arechi itu pernah diperkuat oleh pesepak bola-pesepak bola beken Negeri Pizza seperti David Di Michele, Marco Di Vaio, dan Gennaro Gattuso.

Akan tetapi, Salernitana terus mengalami berbagai masalah setelah terdegradasi pada 1999. Mereka bahkan mengalami kebangkrutan pada 2005.

Setelah beberapa musim bermain di divisi bawah, Salernitana berhasil promosi ke Serie B pada musim 2014-2015.

Baca juga: Skuad Paris Saint-Germain 2021-2022

Perjuangan panjang Salernitana untuk kembali ke Serie A membuahkan hasil pada musim 2020-2021 di mana mereka berhasil menjadi runner-up Serie B.

Salernitana mengakhiri kompetisi Serie B 2020-2021 di peringkat kedua, tepat di bawah sang juara Empoli.

Hasil tersebut membuat I Granata mendapatkan tiket promosi langsung ke Serie A.

Di balik keberhasilan Salernitana meraih tiket promosi ke Serie A, ada sosok pelatih Fabrizio Castori.

Kini, tugas berat menanti Castori untuk membawa Salernitana agar tidak hanya "numpang lewat" di kompetisi Serie A 2021-2022.

Baca juga: Skuad Leeds United 2021-2022

Berikut adalah skuad Salernitana 2021-2022

Nama Pemain Nomor Posisi Kewarganegaraan
Vincenzo Fiorillo 1 Kiper Italia
Guido Guerrieri 22 Kiper Italia
Vid Belec 72 Kiper Slovenia
Norbert Gyomber 23 Bek Tengah Slovakia
Luka Bogdan 26 Bek Tengah Kroasia
Stefan Strandberg 90 Bek Tengah Norwegia
Frederic Veseli 33 Bek Tengah Albania
Ramzi Aya 13 Bek Tengah Italia
Matteo Ruggeri - Bek Kiri Italia
Pawel Jaroszynski 4 Bek Kiri Polandia
Sanasi Sy 6 Bek Kiri Perancis
Wajdi Kechrida 2 Bek Kanan Tunisia
Nadir Zortea - Bek Kanan Italia
Leonardo Capezzi 28 Gelandang Bertahan Italia
Francesco Di Tachhio (kapten) 14 Gelandang Bertahan Italia
Andrea Schiavone 8 Gelandang Bertahan Italia
Lassana Coulibaly - Gelandang Tengah Mali
Mamadou Coulibaly - Gelandang Tengah Senegal
Joel Obi 10 Gelandang Tengah Nigeria
Marco Firenzi - Gelandang Tengah Italia
Sedrick Kalombo - Sayap Kanan Italia
Grigoris Kastanos 20 Gelandang Serang Siprus
Federico Bonazzoli - Penyerang Italia
Milan Djuric 11 Penyerang Bosnia
Julian Kristoffersen 19 Penyerang Norwegia
Niccolo Giannetti - Penyerang Italia
Filippo D'Andrea - Penyerang Italia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com