Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Taufik Hidayat, Jebolan Persib Bantu Persija Kalahkan Maung Bandung

Kompas.com - 22/04/2021, 22:29 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Penyerang muda Persija Jakarta, Taufik Hidayat, turut berperan dalam kemenangan Macan Kemayoran atas Persib Bandung pada partai final Piala Menpora 2021 leg pertama, Kamis (22/4/2021) malam WIB.

Duel Persija vs Persib berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Macan Kemayoran, julukan Persija.

Taufik Hidayat mencetak gol kedua ke gawang Persib Bandung pada menit ke-7.

Dia menjebol gawang tim berjuluk Maung Bandung setelah berdiri bebas menerima umpan Riko Simanjuntak.

Baca juga: Babak I Persija Vs Persib - Dua Gol Kilat Bawa Macan Kemayoran Unggul

Gol Taufik Hidayat membuat namanya bergabung dalam daftar pemain muda yang bersinar di turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Merunut perjalanan Taufik Hidayat sebagai pemain sepak bola, dia merupakan jebolan Persib Bandung U17.

Meski demikian, dia sulit mendapat tempat di Persib Junior.

Taufik juga sempat mencicipi bermain di Persikab U17 dan Porda Kabupaten Bandung.

Kemudian dia sempat bergabung dengan Semen Padang U19 dan pada tahun 2017, pria kelahiran Bandung itu bergabung ke Sriwijaya Junior.

Baca juga: Profil Braif Fatari, Berkah Ponsel Pinjaman hingga Gol Cepat Piala Menpora

Setelah itu, dia direkrut oleh pelatih Sudirman ke Persija Jakarta U20.

Bersama Persija Jakarta U20, Taufik Hidayat tampil impresif. Dia pernah menjadi top skor tim dengan 12 gol.

Penampilannya membuat Taufik Hidayat tembus ke skuad Persija Jakarta senior.

Kendati punya latar belakang Persib Bandung, Taufik tidak mempermasalahkan hal tersebut.

"Sekali lagi ini namanya sepakbola profesional. Saya harus bisa profesional karena ini sudah menjadi kewajiban saya bisa membela Persija," ujar Taufik, Selasa (21/5/2019) dikutip laman resmi Macan Kemayoran.

Biodata Taufik Hidayat

Nama lengkap: Taufik Hidayat
Tempat lahir: Bandung
Tanggal lahir: 1 Juni 1999
Posisi: Penyerang
Karier:
- Persib Bandung U17
- Semen Padang U19
- Sriwijaya U19
- Persija Jakarta U20
- Persija Jakarta (senior)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com