Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Mohamed Salah, Bintang Fenomenal Liverpool

Kompas.com - 14/04/2021, 14:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Mohamed Salah menjadi pemain fenomenal sejak didatangkan Liverpool dari AS Roma pada 2017.

Mo Salah, sapaan akrab Mohamed Salah, merupakan pilar penting di balik keberhasilan Liverpool meraih gelar juara Liga Champions 2018-2019 dan Premier League 2019-2020.

Tak hanya sukses membawa The Reds, julukan Liverpool, meraih gelar prestisius, Mohamed Salah juga mengukir sederet rekor di klub yang bermarkas di Stadion Anfield tersebut.

Salah merupakan pemain tercepat yang mampu mencetak 50 gol dalam sejarah Liverpool. Rekor ini ia cetak pada musim 2018-2019 ketik membukukan 50 gol dari 65 laga kompetitif.

Mo Salah juga menjadi pemain Liverpool pertama yang bisa mencetak minimal 20 gol di semua kopetisi pada tiga musim beruntun sejak terakhir kali Michael Owen melakukannya pada 2000-2001 hingga 2002-2003.

Meski kini menjadi pujaan publik Anfield, awal karier Mohamed Salah di Inggris justru tak berjalan mulus.

Baca juga: Profil Robert Lewandowski, Mesin Gol Bayern Muenchen Asal Polandia

Perjalanan Karier Mohamed Salah

Mo Salah yang lahir di Nagrig, Mesir, pada 15 Juni 1992 memulai karier sepak bola profesionalnya bersama klub lokal Al Mokawloon Al Arab.

Salah bermain di klub Al Mokawloon selama tiga musim. Klub top Liga Swiss, FC Basel, kemudian mencium talenta Salah dan memboyongnya pada 2012.

Dua setengah musim membela FC Basel, Mo Salah mampu mencetak 20 gol dari 79 pertandingan lintas kopetisi.

Penampilan menjanjikan Mohamed Salah bersama FC Basel itu kemudian menarik perhatian Chelsea yang kemudian menebusnya seharga 16,5 juta euro atau sekitar Rp 288,6 miliar (kurs saat ini) pada Januari 2014.

Namun, Mohamed Salah gagal menunjukkan penampilan memikat bersama Chelsea sehingga dipinjamkan ke Fiorentina pada Februari 2015.

Di Italia, Mo Salah berhasil menemukan kembali bentuk permainan terbaiknya. Ia mampu mencetak enam gol dari 16 penampilan di Serie A bersama Fiorentina.

Baca juga: Profil Bruno Fernandes, Nyawa Lini Tengah Manchester United

Memasuki musim 2015-2016, Mohamed Salah kembali menjalani periode pinjaman, tapi kali ini di AS Roma. Bersama klub ibu kota Italia itu, performa Mo Salah kian meningkat hingga statusnya dipermanenkan.

Perforam impresif Salah di AS Roma membuat Liverpool jatuh hati. The Reds yang dilatih oleh Juergen Klopp pun datang untuk meminang anggota timnas Mesir tersebut.

Dengan harga 42 juta euro (Rp 734 miliar), Mohamed Salah pun pindah ke Liverpool. Tak seperti periode pertama di Inggris yang berjalan buruk, kali ini Mo Salah menjelma menjadi bintang baru di pentas Liga Inggris.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com