Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikut Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2021, Timnas 3x3 Putri Tampil di Austria

Kompas.com - 07/04/2021, 16:13 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Sejarah bakal terukir dalam dunia basket Tanah Air. Pasalnya, timnas putri Indonesia akan terlibat dalam turnamen Kualifikasi Olimpiade Tokyo 2021.

Turnamen tersebut akan berlangsung di Graz, Austria, 24-30 Mei 2021. Demikian penuturan Sekretaris Jenderal PP Perbasi, Nirmala Dewi.

"Ini momen berharga bagi Perbasi juga pecinta basket Indonesia. Untuk kali pertama dalam sejarah, Indonesia ikut ambil bagian di kualifikasi Olimpiade untuk FIBA 3x3. Kita akan persiapkan tim sebaik mungkin agar bisa tampil maksimal di Austria," ujar Nirmala Dewi.

Baca juga: Perbasi Gelar Liga Bola Basket 3x3 Terbesar di Asia

Dalam event tersebut, Indonesia berada di Pool A. Pasukan Merah-putih akan bersaing dengan Perancis, Amerika Serikat, Jerman dan Uruguay.

Para pemain dan ofisial yang dipercaya membawa nama Indonesia sudah berkumpul di GOR Cahaya Lestari Surabaya sejak Minggu (4/4/2021).

Mereka menjalani PCR Swab Test pada Senin (5/4). Tes ini dilakukan dua tahap untuk memastikan bebas Covid 19.

"Tes PCR untuk yang pertama ini hasilnya negatif semua. Saat ini sedang menjalani karantina mandiri selama lima hari untuk kemudian menjalani tes PCR kedua," ungkap Manajer Timnas Bola Basket Indonesia 3x3, Christopher Tanuwidjaja, Rabu (7/4).

"Jika semua kembali negatif, maka dilanjutkan dengan latihan," tambahnya. 

Dalam persiapan pada masa pandemi ini memang sengaja dipanggil ofisial perempuan dan hanya dua saja, yakni Pelatih July dan Sherly Humardhani selaku team delegate.

Untuk pemain, ada Dewa Ayu Made Sriartha, Dah Lestari, Nathania Claresta Oriville, Lea Elvensia Wolobubo Kahol, Henny Sutjiono, dan Gabriel Sophia.

Menurut Christopher, kebijakan ini diambil untuk efisiensi. Selain itu, untuk menyesuaikan regulasi yang sangat terbatas mengingat pelaksanaan kualifikasi ditempatkan di satu tempat tertutup.

Baca juga: Tim Basket 3x3 Ditargetkan Lolos ke Olimpiade 2020

 

Nah, jika semuanya wanita dalam kontingen, maka akan memudahkan dalam hal koordinasi karena sama-sama perempuan.

"Dalam daftar nama kami tidak sertakan pemain naturalisasi karena memang menyesuaikan kualifikasi FIBA untuk penilaian poin pemain 3x3 ini. Sementara pemain naturalisasi yang ada itu kan baru," ujarnya.

Memang, timnas putri baru saja mendapatkan suntikan pemain naturalisasi dari Kanada. Namanya Peyton Alexis Whitted.

Menurut Christopher, pemain naturalisasi kemungkinan baru bisa menjadi bagian timnas pada SEA Games Vietnam nanti. Itu pun masih harus melihat regulasi yang diterbitkan negara penyelenggara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com