Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/02/2021, 20:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber AC Milan

KOMPAS.com - Duel tim papan atas Liga Italia giornata 24 mempertemukan AS Rima yang menjamu AC Milan.

Pertandingan partai besar AS Roma vs AC Milan akan berlangsung pada Minggu (28/2/2021) atau Senin dini hari WIB di Stadio Olimpico. Kick-off pukul 02.45 WIB.

Pelatih tim tamu, Stefano Pioli, tak begitu memikirkan dengan laga-laga sebelumnya yang membuat AC Milan turun peringkat.

Bagi Pioli, tujuannya adalah finis di empat besar, bukan meraih gelar scudetto melainkan tembus Liga Champions musim depan.

Baca juga: 4 Sejarah yang Bisa Terulang pada Laga AS Roma Vs AC Milan

Sehingga, laga tandang ke markas AS Roma ini membuat Pioli berusaha agar mendapat poin guna bisa bertahan di empat besar.

Di sisi lain, tuan rumah juga tak ingin kecolongan poin dari tamunya, Rossoneri, pada gelaran Liga Italia giornata 24 ini.

"Poin-poin ini lebih berharga dan kami memiliki tiga minggu yang sibuk di depan kita," kata Stefano Pioli dikutip laman resmi klub.

"Saatnya untuk memaksa dan menguji diri kita sendiri," tegas dia.

Baca juga: AS Roma Vs AC Milan, Rossoneri Hadapi Serigala Ompong

Sementara jika melihat performa AS Roma, Pioli tak bisa memandang sebelah mata kendati tuan rumah tengah ompong.

Seperti diketahui, tim Serigala Ibu Kota tampaknya akan kehilangan bomber mereka, Edin Dzeko.

Begitu juga lini belakang yang ditinggal Chris Smalling dan Roger Ibanez karena masalah kebugaran.

Namun demikian, Stefano Pioli tak ingin timnya terlena.

Baca juga: AS Roma Vs AC Milan, Giallorossi Jadi Lumbung Gol Favorit Ibrahimovic

"Mereka (AS Roma) bermain bagus dan suka menggunakan lapangan penuh; kami harus menghadapi mereka dengan fleksibilitas taktis, kekompakan, dan fokus di setiap fase pertandingan," jelasnya.

"Roma menjalani musim yang bagus. Ini adalah pertandingan yang harus dimenangkan melawan rival langsung," tandasnya.

Bagi AS Roma, kemenangan akan membuat mereka naik peringkat ke urutan ketiga.

Sementara untuk Rossoneri, tiga poin di markas Serigala Ibu Kota berarti guna membayangi posisi Inter Milan di puncak klasemen Liga Italia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber AC Milan
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com