Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tunggak Gaji Pemain, PSM Makassar Disanksi FIFA dan Terancam Tak Bisa Ikut Kompetisi

Kompas.com - 16/02/2021, 14:10 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) menjatuhkan sanksi kepada klub Liga 1 Indonesia, PSM Makassar, berupa larangan mendaftarkan pemain selama maksimal tiga periode.

Melansir Antara, Selasa (16/2/2021), FIFA menghukum PSM Makassar menyusul adanya tunggakan gaji klub berjulukan Pasukan Ramang itu kepada pemain asing mereka, Giancarlo Lopes Rodrigues.

Hukuman untuk PSM Makassar tersebut juga sudah ditegaskan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) melalui surat bernomor 024/LIB-KOM/II/2021 perihal Penegasan Implementasi Putusan FIFA bertanggal 15 Februari 2021.

"Surat itu sesuai petunjuk dari PSSI dan kami langsung follow-up," kata Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita, Senin (15/2/2021).

Baca juga: Perjalanan Bali United dan PSM Makassar di Piala AFC 2020 Berakhir

Berdasarkan keputusan Komite Disiplin FIFA Ref. nr. FFD-7297, 'Dispute Resolution Chamber' FIFA bernomor Ref. nr. 20-01217 dan surat PSSI bernomor 2053/UDN/836/I-2021, melalui surat tersebut PT LIB menegaskan bahwa ada tiga hal terkait sanksi untuk PSM.

Pertama, FIFA memutuskan menghukum klub PSM Makassar berupa larangan pendaftaran pemain baik pada tingkat nasional maupun internasional paling lama selama tiga periode pendaftaran atau sampai kewajiban klub diselesaikan.

Kedua, berdasarkan surat PSSI, PT LIB akan melakukan pemblokiran terhadap sistem pendaftaran pemain PSM Makassar sampai kewajiban klub dipenuhi.

Ketiga, PT LIB menyampaikan tembusan surat keputusan tersebut kepada seluruh klub peserta Liga 1 dan Liga 2 2020.

Baca juga: Sambut Liga 1 dan Liga 2 2021-2022, PSSI akan Gelar Turnamen Pramusim

Adapun, PT LIB dan PSSI ingin kompetisi Liga 1 dan Liga 2 musim 2021 bisa digelar pada Mei atau Juni tahun ini.

Apabila kompetisi musim 2021 bisa digulirkan sesuai rencana dan pihak PSM belum menyelesaikan kewajiban tunggakan gaji Giancarlo Rodrigues, mereka tidak bisa mendaftarkan satu pun pemain lokal maupun asing.

Itu artinya, PSM Makassar terancam tidak bisa mengikuti kompetisi Liga 1 2021.

Baca juga: Ragam Makna Penerapan Tanda Bintang di Balik Logo Klub Liga 1

Diketahui, Giancarlo Rodrigues merupakan salah satu legiun asing PSM Makassar pada kompetisi tahun lalu.

Striker asal Brasil mencatatkan tiga penampilan di Liga 1 2020 serta membela Pasukan Ramang pada ajang Piala AFC 2020.

Pada akhir 2020, Giancarlo Rodrigues memutuskan hengkang dari PSM Makassar.

Saat ini, pemain berusia 31 tahun itu bermain untuk klub Sheikh Russel di Liga Bangladesh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com