Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda American Football Tom Brady Siap Cetak Rekor di Super Bowl LV

Kompas.com - 05/02/2021, 22:50 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Fox News

KOMPAS.com - Legenda American Football, Tom Brady, bersiap memecahkan rekor saat membela Tampa Bay Buccaneers di ajang pamungkas kompetisi National Football League (NFL) ke-55 alias Super Bowl LV.

Tampa Bay Buccaneers akan berhadapan dengan Kansas City Chiefs pada Minggu (7/2/2021) waktu setempat atau Senin (8/2/2021) pagi WIB.

Pertandingan antara Tampa Bay Buccaneers dan Kansas City Chiefs digelar di Raymond James Stadium, Tampa, Florida, Amerika Serikat.

Pada laga tersebut, Tom Brady bakal memecahkan rekor sebagai pemain tertua yang tampil di ajang Super Bowl.

Baca juga: Idolakan Tom Brady, Harry Kane Tertarik Berkarier di NFL

Melansir Fox Sports News, pemenang enam kali Super Bowl itu sekarang berusia 43 tahun dan merupakan satu-satunya pemain berposisi quarterback di atas usia 40 tahun yang unjuk gigi di sebuah laga Super Bowl. 

Sebelumnya, rekor pemain tertua di Super Bowl dipegang oleh mantan pemain Indianapolis Colts, Matt Stover.

Stover tampil membela Indianapolis Colts di final NFL ke-44 alias Super Bowl XLIV pada Februari 2010 saat berusia 42 tahun.

Adapun, Tom Brady berusia 41 tahun ketika bermain di Super Bowl LII dan menjadi quarterback tertua yang memenangi Super Bowl pada saat itu.

Selain itu, Tom Brady juga telah mengoleksi empat gelar MVP Super Bowl.

Ia meraih penghargaan Most Valuable Player (MVP) terakhirnya pada Super Bowl LI saat usai 39 tahun.

Hal tersebut membuat Tom Brady juga dinobatkan sebagai pemain tertua yang berhasil meraih gelar MVP Super Bowl.

Baca juga: Siasati Pandemi, Klub American Football Gunakan Drone

Tom Brady sendiri baru semusim ini membela Tampa Bay Buccaneers.

Sebelumnya, ia berseragam New England Patriots selama 19 tahun sejak 2000 hingga 2019.

Super Bowl merupakan final National Football League (NFL) atau liga American Football, yang mempertemukan juara divisi National Football Conference (NFC) dan juara divisi American Football Conference (AFC).

Tampa Bay Buccaneers merupakan juara NFC, sedangkan Kansas City Chiefs adalah pemenang divisi AFC.

Di Tanah Air, Anda bisa menyaksikan Super Bowl LV secara live dan eksklusif pada Senin (8/2/2021) pagi WIB di MolaTV.

Event besar ini bisa dinikmati dengan berlangganan Paket Premium Entertainment atau dengan Mola Polytron Streaming.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Fox News
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
PR dari Shin Tae-yong untuk PSSI dan Kita

PR dari Shin Tae-yong untuk PSSI dan Kita

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com