Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Southampton, Solskjaer Berharap Setan Merah Kembali Bertaji

Kompas.com - 02/02/2021, 13:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Ole Gunnar Solskjaer berharap Manchester United bisa kembali menunjukkan tajinya ketika menghadapi Southampton tengah pekan ini.

Manchester United dijadwalkan menjamu Southampton pada pekan ke-22 Premier League, kompetisi taratas Liga Inggris, musim 2020-2021.

Laga Man United vs Southampton bakal dilangsungkan di Stadion Old Trafford pada Selasa (2/2/2021) malam waktu setempat atau Rabu (3/2/2021) dini hari WIB.

Partai kandang kontra Southampton menjadi kesempatan bagi Man United untuk kembali ke jalur kemenangan.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris, Kans Man United dan Arsenal Kembali Rebut 3 Poin

Pada dua pertandingan terakhir di Premier League, pasukan Ole Gunnar Solskjaer memang gagal meraih poin penuh.

Usai takluk dari Sheffield United pada pekan ke-20, tim berjulukan Setan Merah itu kemudian cuma bisa bermain imbang dengan Arsenal.

Hasil tersebut membuat Manchester United harus merelakan posisi puncak klasemen Liga Inggris direbut Manchester City.

Kini, Solskjaer berharap anak asuhnya bisa kembali menampilkan performa terbaik dan meraih kemenangan di tengah jadwal padat yang harus mereka lakoni.

Baca juga: Man United Vs Southampton - 3 Amunisi Lawan Terancam, Kans bagi Setan Merah?

"Tidak ada waktu untuk melakukan banyak hal di lapangan saat latihan. Para pemain masih menjalani pemulihan pada Sabtu malam, kemudian mereka harus bersiap untuk pertandingan berikutnya," kata Solskjaer melalui laman resmi klub, dikutip dari LiveScore News.

"Sesi latihannya singkat, tapi beberapa dari mereka mencetak gol. Tentu saja, kami ingin mendapatkan mojo itu kembali," imbuhnya.

Selain itu, Solskjaer juga berharap timnya bisa tampil tajam pada pertandingan ini.

Dari lima laga terakhir di Premier League, Man United sejatinya mampu mencetak empat gol. Namun, Solskjaer tidak puas dengan produktivitas timnya.

Baca juga: Sempat Diincar Man United, Wonderkid Ekuador Berlabuh ke Brighton

"Kami ingin terus mencoba mendominasi permainan. Kami perlu lebih bersemangat di sepertiga akhir dan mengambil peluang yang ada," ucap Solskjaer menegaskan.

Manchester United saat ini berada di peringkat kedua klasemen Liga Inggris 2020-2021 dengan koleksi 41 poin dari 21 laga.

Setan Merah tertinggal tiga angka dari Manchester City yang bertengger di posisi puncak.

Adapun, Southampton yang mengumpulkan 29 poin dari 20 pertandingan menempati peringkat ke-11.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kickoff 16.00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Tanzania, Kickoff 16.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Tanzania: STY Buta Kekuatan Lawan, Tak Fokus ke Hasil

Timnas Indonesia Vs Tanzania: STY Buta Kekuatan Lawan, Tak Fokus ke Hasil

Timnas Indonesia
IBL 2024: Wahyu Widayat Jati 'Cacing' Latih Amartha Hangtuah Jakarta

IBL 2024: Wahyu Widayat Jati "Cacing" Latih Amartha Hangtuah Jakarta

Sports
Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Hasil UFC 302: Islam Makhachev Kalahkan Poirier, Juara meski Dahi Luka

Sports
Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan 'Keajaiban' Carvajal

Real Madrid Juara Liga Champions 2023-2024: Bola Mati dan "Keajaiban" Carvajal

Liga Champions
Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Barito Putera Berbagi dengan Anak Yatim di Hari Lahir Pancasila

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Tanzania Sore Ini

Timnas Indonesia
Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Africa Day 2024, Menpora Bersiap Jelang Konferensi Asia-Afrika

Sports
Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Toni Kroos Raih Gelar Keenam Liga Champions: Ini Gila, Luar Biasa...

Liga Champions
Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Malik Risaldi Tak Mau Sekadar Mampir di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Jr NBA Gelar Her Time to Play, Wadah Pengembangan Pebasket Putri

Sports
Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Rezaldi Hehanussa, Juara di Persija dan Persib, Terpuruk lalu Bangkit

Liga Indonesia
Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Jadwal Final Singapore Open 2024, Fajar/Rian Jaga Asa Indonesia

Badminton
Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Vinicius Tak Peduli Ballon d'Or meski Bawa Madrid Juara Liga Champions

Liga Champions
Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Edin Terzic Ungkap Apa yang Disampaikan kepada Bellingham Usai Laga

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com