Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Rayo Vallecano Vs Barcelona, Kick-off 03.00 WIB

Kompas.com - 28/01/2021, 01:30 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona akan bertandang ke markas Rayo Vallecano dalam babak 16 besar Copa del Rey.

Megabintang Barca, Lionel Messi, besar kemungkinan akan bermain dalam laga Rayo Vallecano vs Barcelona tersebut.

Duel Rayo Vallecano vs Barcelona rencananya akan bergulir pada Kamis (28/1/2021) dini hari WIB di Estadio de Vallecas.

Link live streaming laga tersebut dapat diakses di akhir artikel.

Messi sebelumnya mendapat larangan dua laga karena ulahnya menampar wajah dari pemain Athletic Bilbao, Asier Villaliber.

Baca juga: Rayo Vallecano Vs Barcelona, Koeman Sambut Kembalinya Messi ke Skuad

Pelatih Blaugrana, Ronald Koeman, sangat antusias menyambut kembalinya Messi jelang laga babak 16 besar Copa del Rey melawan Rayo Vallecano.

"Leo (Messi) sangat ingin bermain. Dia adalah pemenang dan ingin berada di setiap pertandingan," kata Koeman dalam konferensi pers dikutip KOMPAS.com dari Mundo Deportivo.

Terkait Messi akan menjadi starter pada laga nanti, Koeman menjelaskan bahwa ia masih melihat situasinya.

"Kami membutuhkan Leo dalam keadaan fit, akan tetapi kami masih menunggu hingga besok apakah dia akan bermain atau tidak," ujar pelatih asal Belanda itu.

Baca juga: Barcelona Punya Utang Rp 20 Triliun, Ancaman Bangkrut Kian Nyata

La Pulga berangkat ke kandang tim asal Kota Madrid itu dengan bekal sangat mentereng. Messi mengantongi rekor sempurna atas Rayo Vallecano.

Dalam 10 kesempatan berjumpa dengan Vallecano, Messi selalu mampu mengantar Barcelona meraih kemenangan.

Rekor sempurna itu masih dihiasi dengan torehan 17 gol!

Dalam 10 laga melawan Vallecano, hanya sekali Messi gagal masuk papan skor, tepatnya pada pekan ke-5 LaLiga 2013-2014.

Saat itu, Barcelona menang 4-0 berkat gol Pedro (3 gol) dan Cesc Fabregas (1).

Baca juga: Saat Lionel Messi Tak Bermain, Barcelona Selalu Menang...

Selebihnya, tiap kali berjumpa Vallecano selalu ada nama Messi di daftar pencetak gol Barcelona.

Pertandingan Rayo Vallecano vs Barcelona dapat disaksikan secara live streaming melalui laman resmi Barcelona.

Berikut link live streaming Rayo Vallecano vs Barcelona >>> klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com