Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Logo Baru Inter Milan, Mirip Marseille?

Kompas.com - 25/01/2021, 18:31 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kabar soal pergantian nama dan logo Inter Milan masih menjadi pembicaraan hangat. Baru-baru ini, logo baru klub berjulukan I Nerazzurri itu bocor di dunia maya.

Menurut laporan La Gazzetta dello Sport sebagaimana dilansir Football Italia pada Senin (25/1/2021), penampakan logo baru Inter Milan dibocorkan secara tidak sengaja oleh sponsor apparel I Nerazzurri, Nike.

Nike dilaporkan mengunggah foto merchandise Inter Milan dengan logo baru di Twitter.

Unggahan itu dihapus beberapa detik kemudian. Namun, tangan pengguna Twitter ternyata bergerak lebih cepat.

Baca juga: Inter Milan Dikabarkan Akan Ubah Nama dan Logo Klub

Salah satu pengguna Twitter dengan akun @go_inter berhasil melakukan tangkapan layar terhadap unggahan logo baru Inter Milan tersebut.

Penampilan logo baru Inter Milan tersebut tampak berbeda dengan yang ada saat ini yaitu hilangnya tulisan "FCIM" yang selama ini melekat dengan Inter, diganti huruf "IM".

Menurut La Gazzetta dello Sport, huruf "IM" selain untuk "Inter Milano" juga bisa dibaca "Saya" dalam bahas Inggris, bermakna untuk memperkuat warisan antara klub dan penggemar.

Bocornya logo baru Inter Milan itu pun mendapat reaksi beragam dari warganet.

Salah satu pengguna Twitter menyebut, logo baru Inter Milan tersebut mirip dengan logo klub Ligue 1 Perancis, Olympique Marseille.

Baca juga: Hasil Liga Italia - AC Milan Tumbang, Inter Milan Imbang

Beberapa waktu lalu, Inter Milan memang dikabarkan bakal melakukan terobosan dengan mengubah nama dan logo klub.

I Nerazzurri disebut bakal melakukan perubahan nama dan logo klub pada Maret 2021.

Saat ini, nama asli Inter Milan adalah Football Club Internazionale Milano. Nantinya, nama klub akan disederhanakan menjadi Inter Milano.

Sementara, untuk perubahan logo klub, rencananya Inter Milan akan mengubah logo mereka berdasarkan huruf "I dan M" yang menjadi inisial mereka.

Baca juga: Udinese Vs Inter Milan - Kronologi Kartu Merah dan Adu Mulut Conte dengan Wasit

Rumor soal perubahan nama dan logo Inter Milan ini tak terlepas dari kabar pergantian kepemilikan klub yang berdiri pada 1908 tersebut.

Pemilik Inter saat ini, Steven Zhang dikabarkan tengah mempertimbangkan untuk menjual saham klub.

BC Partners, sebuah perusahaan investasi internasional asal Inggris, dikabarkan sedang mempelajari untuk membeli saham Inter Milan dari Steven Zhang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com