Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Italia Malam Ini, Kans Juventus Dekati Duo Milan

Kompas.com - 24/01/2021, 12:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Juventus bisa mengambil keuntungan dari hasil minor yang ditelan AC Milan dan Inter Milan pada giornata 19 Liga Italia 2020-2021.

Giornata 19 Liga Italia memunculkan kejutan. Semalam, AC Milan dan Inter Milan yang berkuasa di klasemen, kompak menelan hasil negatif.

AC Milan dipecundangi oleh Atalanta di San Siro, Sabtu (23/1/2021) atau Minggu dini hari WIB.

Tak tanggung-tanggung, tiga gol bersarang di gawang Gianluigi Donnarumma tanpa bisa dibalas satu pun oleh Rossoneri.

Baca juga: AC Milan Vs Atalanta, Eksperimen Gagal Pioli Buat Ibrahimovic Kecewa

Sementara itu, Inter Milan juga gagal menang, tetapi mereka menerima hasil yang lebih baik dibanding sang rival sekota.

Pasukan Antonio Conte hanya membawa pulang satu poin dari lawatan mereka ke Dacia Arena, markas Udinese, menyusul skor imbang 0-0.

Hasil minor itu memang tak menggoyahkan posisi duo Milan di klasemen Liga Italia musim ini.

AC Milan masih kokoh di puncak klasemen dengan 43 poin. Mereka juga dipastikan menjadi juara paruh musim Serie A alias campione d'inverno.

Baca juga: Hasil Liga Italia - AC Milan Tumbang, Inter Milan Imbang

Adapun Inter Milan masih setia di posisi runner-up, terpaut dua angka dari "kakak tiri" mereka.

Meski posisi masih aman, AC Milan dan Inter Milan secara tidak langsung memberi kesempatan bagi para pesaing lewat hasil buruk yang mereka dapat.

Juventus, yang saat ini terperosok di peringkat enam (33 poin), bisa mengambil peluang itu untuk memangkas jarak poin dari Milan dan Inter.

Si Nyonya Besar akan menjamu Bologna di Stadion Allianz, Minggu (24/1/2021) malam WIB.

Baca juga: Jadi Juara Paruh Musim Serie A, Kans AC Milan Raih Scudetto 75 Persen!

Tiga poin wajib diraih Cristiano Ronaldo dkk untuk mendekati duo Milan sekaligus memperbesar peluang scudetto.

Tim di atas Juventus, Napoli (34 poin), juga memiliki kesempatan yang sama untuk mendekati Milan dan Inter.

Il Partenopei malam ini akan bertandang ke Stadion Marcantonio Bentegodi, kandang Hellas Verona.

Jadwal Liga Italia, Minggu (24/1/2021) hingga Senin (25/1/2021) dini hari WIB:

18.30 - Juventus vs Bologna
21.00 - Hellas Verona vs Napoli
21.00 - Genoa vs Cagliari
00.00 - Lazio vs Sassuolo
02.45 - Parma vs Sampdoria

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com