Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumor Transfer, Syahrian Abimanyu Diklaim Menuju Klub Australia

Kompas.com - 13/01/2021, 17:40 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Twitter

KOMPAS.com - Pemain asal Indonesia, Syahrian Abimanyu, dikabarkan akan segera bergabung dengan klub anggota Liga Australia (A-League), Newcastle Jets, dalam waktu dekat.

Ia akan berstatus sebagai pemain pinjaman dari klub asalnya, Johor Darul Takzim (JDT), yang secara resmi merekrutnya pada pengujung tahun lalu.

Abimanyu datang bersamaan dengan pemain JDT lain berdarah Malaysia-Kosovo, Liridon Krasniqi.

Kabar mengenai peminjaman kedua pemain JDT itu ke Newcastle Jets, pertama kali disampaikan oleh sebuah akun acara radio Australia, Soccer Stoppage Time.

Baca juga: Syahrian Abimanyu Konfirmasi Kontrak 3 Tahun, Akan Dipinjamkan Lebih Dulu

"Pemilik JDT, Tunku Ismail Ibni Sultan Ibrahim, memberi bantuan pada Newcastle Jets, dengan meminjamkan dua pemain asal klubnya," tulis akun tersebut seperti dilansir pada Rabu (13/1/2021) WIB.

Langkah peminjaman Abimanyu sendiri pernah terlontar dalam presentasi Tunku Ismail saat merekrut mantan pemain Madura United tersebut pada Desember lalu.

Mengirimkan sang pemain untuk bermain di kompetisi negara lain, dinilai mendatangkan lebih banyak manfaat karena gelandang asal Indonesia itu disiapkan sebagai salah satu proyek rekrutan jangka panjang JDT.

Abimanyu menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun dengan klub juara Liga Super Malaysia tersebut.

Pemain berusia 21 tahun itu juga sempat berujar tidak memiliki masalah jika pada akhirnya harus terlebih dahulu menjalani masa peminjaman dengan klub lain, pada periode awal bergabung dengan JDT.

Opsi untuk menjalani proses peminjaman ke klub di luar Malaysia pun tercantum pada kesepakatan kerja yang dicapainya bersama Juara Piala AFC 2015 itu.

"Itu (dipinjamkan) adalah kebijakan bos TMJ juga. Hal terpenting saya bisa mendapatkan menit bermain yang banyak agar dapat membantu tim dan negara juga," ujar Abimanyu dalam rilis yang diterima KOMPAS.com pada Desember lalu.

Baca juga: Syahrian Abimanyu Akan Dipinjamkan Sebelum Masuk Tim Utama JDT

"Target saya ingin menambah jam terbang juga, apalagi ini merupakan klub profesional saya di luar Indonesia," katanya menambahkan.

Hingga saat ini belum ada konfirmasi lebih lanjut mengenai kepindahan jangka pendek Abimanyu dan Krasniqi dari JDT menuju Newcastle Jets.

Gelaran A-League sendiri telah memasuki rangkaian pekan pertandingan ketiganya pada akhir pekan lalu.

Newcastle Jets saat ini menempati peringkat terbawah dalam klasemen sementara A-League, dan belum meraih poin dari dua pertandingan yang mereka jalani.

Mereka tengah mengalami krisis di level puncak setelah pemilik klub, Martin Lee, didepak dan digantikan secara interim oleh konsorisium investor A-League lain.

Pihak Lee yang membeli Jets empat tahun lalu dianggap tak dapat membayar utang-utangnya tepat waktu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com