Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sampdoria Vs Inter Milan, Antonio Conte Sebut Timnya Tak Pantas Kalah

Kompas.com - 07/01/2021, 01:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Inter Milan takluk dari Sampdoria pada pekan ke-16 Liga Italia 2020-2021. Kekalahan itu dirasa kurang adil menurut Antonio Conte.

Inter Milan pulang dengan kepala tertunduk dari Stadion Luigi Ferraris, markas Sampdoria, Rabu (6/1/2021).

I Nerazzurri dibungkam tuan rumah 1-2. Gol-gol yang bersarang idi gawang mereka lahir dari kaki Antonio Candreva (23' -p) dan Keita Balde (38').

Sementara, Inter Milan hanya bisa membalas satu lewat tandukan Stefan De Vrij pada menit ke-65.

Baca juga: Sampdoria Vs Inter Milan, Nerazzurri Tumbang dan Gagal Geser AC Milan

Inter Milan sedianya bisa unggul lebih dulu pada menit ke-11. Namun, sepakan penalti Alexis Sanchez berhasil ditepis Emil Audero Mulyadi.

Bola rebound coba dimanfaatkan Ashley Young, tetapi bola hasil sepakannya masih membentur mistar gawang.

Setelah itu, Inter Milan malah langsung kebobolan dua, yang semakin membuat mereka harus bekerja ekstra keras.

“Sulit untuk bangkit dari ketertinggalan 2-0, meskipun kami berusaha sampai akhir," ucap Antonio Conte, seperti dilansir dari Football Italia.

Baca juga: Hattrick Lautaro Martinez Lanjutkan Tradisi Klan Argentina Inter Milan

“Itu adalah pertandingan yang cukup aneh. Kami menemukan diri kami beralih dari penalti yang gagal menjadi kebobolan dua gol secara berurutan," imbuhnya.

Conte menilai anak-anak asuhnya tidak bermain buruk, sehingga hasil pertandingan ini tak cukup adil bagi Inter Milan.

“Ini mengecewakan, karena saya pikir kami pantas mendapatkan lebih dari pertandingan ini," kata pelatih asli Italia itu.

"Kami perlu menganalisis apa yang benar, apa yang salah, tetapi itu adalah laga yang aneh. Para pemain memberikan segalanya, tetapi keberuntungan melupakan kami sepenuhnya hari ini," lata Conte.

Baca juga: Cetak 50 Gol bagi Inter Milan, Romelu Lukaku Lebih Baik dari Ronaldo

Kekalahan dari Sampdoria menghentikan delapan kemenangan beruntun Inter Milan di Liga Italia musim ini.

La Beneamata pun tak beranjak dari peringkat kedua klasemen Liga Italia.

Mereka mengumpulkan 36 poin dari 16 laga, terpaut satu angka dari capolista AC Milan, yang baru bermain nanti, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB, melaan Juventus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Piala Asia U17 Putri 2024 Bukan Titik Akhir, Garuda Pertiwi Mau Terus Belajar

Timnas Indonesia
Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Persib Vs Bali United, Kisah Marcos Flores dan Kutukan Maung Bandung

Liga Indonesia
Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Mantan Pemain Real Madrid Latih PSBS Biak Musim Depan

Liga Indonesia
Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Kekalahan dari Arsenal Sisakan Rentetan Catatan Buruk Man United

Liga Inggris
Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Gregoria Mariska Catatkan Smes Terkencang Selama Uber Cup 2024

Badminton
Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com