KOMPAS.com - Marcus Rashford masuk daftar pemain elite Manchester United usai mencetak satu gol ke gawang Leicester City pada laga pekan ke-15 Premier League, Sabtu (26/12/2020) malam WIB.
Duel Leicester vs Man United pada gameweek 15 Premier League, kompetisi teratas Liga Inggris, yang digelar di Stadion King Power berakhir dengan sekor 2-2.
Manchester United dua kali unggul melalui gol Marcus Rashford pada menit ke-23 dan Bruno Fernandes menit ke-79.
Namun, dua kali pula Leicester bisa menyamakan skor lewat aksi Harvey Barnes (31') dan gol bunuh diri Axel Tuanzebe lima menit sebelum pertandingan selesai.
Baca juga: Leicester Vs Man United, Vardy Legawa Golnya Dialihkan oleh Premier League
Meski gagal membawa Man United meraih kemenangan, Marcus Rashford berhasil menorehkan catatan spesial pada laga kontra Leicester.
Tambahan satu gol ke gawang Leicester membuat Rashford kini telah mengoleksi 50 gol di pentas Premier League.
Opta mencatat, Marcus Rashford mencetak golnya yang ke-50 di Premier League pada usia 23 tahun 56 hari.
Rashford pun menjadi pemain termuda ketiga Manchester United yang berhasil membukukan 50 gol di Premier League setelah Wayne Rooney (22 tahun 157 hari) dan Cristiano Ronaldo (22 tahun 341 hari).
???????? goals and counting ????@MarcusRashford is the third-youngest Man Utd player to reach 50 #PL goals after Wayne Rooney and Cristiano Ronaldo ???? https://t.co/Z6S1ehQFd5 #LEIMUN pic.twitter.com/gNLDKMu5uD
— Premier League (@premierleague) December 26, 2020
Baca juga: Edinson Cavani, Beri Perbedaan untuk Man United Setiap 42 Menit
Selain itu, Rashford juga masuk daftar elite pemain asli Inggris yang mengoleksi minimal 50 gol di Premier League bagi Manchester United.
Hingga saat ini, tercatat hanya ada lima pemain Inggris dengan catatan 50 gol Premier League bagi Man United yakni Wayne Rooney (183), Paul Scholes (107), Andy Cole (93), David Beckham (62), dan terkini Marcus Rashford (50).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.