KOMPAS.com - Ronald Koeman bercerita soal penyakit yang mengubah hidupnya dan bagaimana itu memengaruhi keputusannya untuk menerima pinangan Barcelona.
Dalam sebuah wawancara bersama pihak klub, juru taktik asal Belanda itu menjelaskan bahwa kesehatannya memburuk pada Mei lalu.
Koeman mengaku bahwa ia sempat mengalami stroke ringan. Penyakit itu kemudian yang membuat pandangan hidup Koeman berubah.
Sebelumnya, Koeman bersikeras hanya akan menerima tawaran Blaugrana setelah purnatugas dari timnas Belanda usai Euro 2021.
Baca juga: Kelemahan Baru Barcelona di Era Ronald Koeman
Namun, Koeman berubah pikiran dan menilai musim ini adalah saat yang tepat untuk menukangi Lionel Messi dkk sebelum pensiun pada usia 70.
"Ketika hal-hal seperti itu terjadi, atau ketika orang-orang yang dekat dengan Anda sakit, maka hidup akan berubah," ucap Koeman, seperti dikutip dari Marca, Jumat (25/12/2020).
"Dalam kasus saya, saya mengalami stroke ringan dan itu membuat Anda berpikir tentang berbagai hal secara berbeda," Koeman menambahkan.
"Mungkin mengelola Barca menjadi kasus 'sekarang atau tidak sama sekali'. Saya tidak ingin tetap menjadi pelatih sepak bola ketika saya berusia 70 tahun. Ini adalah waktu yang tepat," ucapnya.
Baca juga: Gagal Kalahkan Valencia, Koeman Dibela Presiden Barcelona
Ronald Koeman ditunjuk menjadi pelatih Barcelona sejak Agustus 2020.
Dia menggantikan Quique Setien, yang dipecat manajemen Barca.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.