Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juventus Vs Atalanta, Permintaan Khusus Pirlo kepada Ronaldo dkk

Kompas.com - 16/12/2020, 11:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Andrea Pirlo memiliki permintaan khusus kepada Cristino Ronaldo dkk untuk laga Juventus vs Atalanta nanti malam.

Juru taktik asli Italia itu meminta para pemain Juventus terus menjaga konsentrasi sepanjang laga.

“Lebih dari hasil, kami membutuhkan konsistensi dalam sikap dan konsentrasi," ucap Pirlo, seperti dilansir dari Football Italia.

"Jadi kami menghadapi setiap pertandingan dengan cara yang sama, apakah itu di Liga Champions atau Serie A," imbuhnya.

Baca juga: Juventus Vs Atalanta, Hormat Andrea Pirlo untuk Sang Dewi

"Bila Anda memiliki semangat dan sikap yang tepat, hasil cenderung berjalan sesuai keinginan Anda," ujar Pirlo.

Pirlo menambahkan, konsentrasi sepanjang laga mutlak dibutuhkan agar terhindar dari hasil yang tidak diinginkan.

"Jika kita tidak terhubung selama 95 menit, permainan akan menjadi rumit," ucap Pirlo. 

"Jika Anda menghadapi setiap pertandingan dengan konsentrasi yang tidak tepat, Anda berisiko mengalami kejutan yang buruk," imbuhnya.

Baca juga: Jadwal Liga Italia Malam Ini - Milan Dapat Lawan Mudah, Juventus dan Inter...

Laga Juventus vs Atalanta akan dihelat di Stadion Allianz, Rabu (16/12/2020) atau Kamis dini hari WIB.

Laga ini menjadi ujian nyata bagi Juventus yang masih dalam perburuan scudetto musim ini.

Si Nyonya Besar saat ini menempati peringkat keempat klasemen Liga Italia dengan koleksi 23 poin dari 11 laga.

Juventus hanya terpaut empat angka dari AC Milan yang duduk di singgasana.

Baca juga: Jadwal Pekan Ke-12 Liga Italia, Hadangan Berat Menanti Juventus dan Inter Milan

Sementara itu, Atalanta masih berurusan dengan masalah inkonsistensi.

Dalam lima laga terakhir, La Dea hanya mampu menang dua kali dan saat ini mereka terjebak di posisi sembilan klasemen (17 poin).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Kunci An Se-young ke Final Indonesia Open: Tampil Maksimal, Lupakan Cedera

Badminton
Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Lakukan Blunder di Laga Kemenangan Jerman, Neuer Dapat Pembelaan

Internasional
Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Indonesia Open 2024: Tembus Final Ke-4, Zheng/Huang Ungkap Kunci Konsistensi

Badminton
Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Tunggu Kepastian Regulasi Pemain Asing, Teco Sudah Kantongi Kandidat Pemain

Liga Indonesia
Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Jeka Saragih Percaya Diri Lihat Rekor Lawan, Kesetiaan McGregor Menginspirasi

Sports
Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Jepang di Turnamen Toulon

Timnas Indonesia
Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Pelatih Persib Bicara soal Tambahan Kuota Pemain Asing Liga 1

Liga Indonesia
Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Tim Basket Putra Indonesia Juara ASEAN School Games, Ukir Sejarah

Olahraga
Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Messi Sebut Real Madrid Terbaik di Dunia, Man City Bikin Terpesona

Internasional
Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Inggris Frustrasi Dikejutkan Ranking 72 FIFA

Internasional
Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Barito Putera Datangkan Mantan Kiper Timnas Indonesia

Liga Indonesia
Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye 'Ini Sepak Bola Indonesia?'

Ramai Pemain Liga 1 Serukan Kampanye "Ini Sepak Bola Indonesia?"

Liga Indonesia
AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

AC Milan Cari Bomber, Van Basten Angkat Camarda, Peringatkan Zirkzee

Liga Italia
Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Jadwal Semifinal Indonesia Open 2024, Sabar/Reza Jaga Asa Merah Putih

Badminton
Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Apresiasi Menpora Usai Timnas Indonesia Kalah dari Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com