Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susunan Pemain dan Link Live Streaming Barcelona Vs Juventus, Duel Messi Vs Ronaldo

Kompas.com - 09/12/2020, 02:34 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona menjamu Juventus pada matchday ke-6 Liga Champions 2020-2021. Berikut susunan pemain laga Barcelona vs Juventus.

Duel Barcelona vs Juventus akan dilangsungkan di Stadion Camp Nou pada Rabu (9/12/2020) dini hari dengan kick-off pukul 03.00 WIB.

Laga Barcelona vs Juventus bakal menjadi pertarungan Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo setelah kedua mega bintang itu menjadi starter di masing-masing tim.

Di kubu tuan rumah, Ronald Koeman selaku pelatih Barcelona menurunkan Marc-Andre ter Stegen di bawah mistar dengan kuartet Sergino Dest, Ronald Araujo, Clement Lenglet, dan Jordi Alba menghuni lini pertahanan.

Di sektor tengah, Koeman memainkan poros ganda Miralem Pjanic dan Frenkie de Jong. Sementara, trio Francisco Trincao, Lionel Messi, serta Pedri akan mendukung Antoine Griezmann yang diplot sebagai penyerang tunggal dalam formasi 4-2-3-1.

Baca juga: Barcelona Vs Juventus, Fakta Menarik Duel Messi Vs Ronaldo di Liga Champions

Di sisi seberang, Andrea Pirlo memberikan kepercayaan kepada Gianluigi Buffon untuk mengawal gawang Juventus dengan trio Danilo Silva, Leonardo Bonucci, dan Matthijs de Ligt berdiri di depan kiper senior itu.

Untuk area tengah, dua wing-back ditempati oleh Juan Cuadrado dan Alex Sandro. Keduanya mengapit Weston McKennie dan Arthur Melo yang akan menjadi dinamo lini tengah Juventus.

Aaron Ramsey akan beroperasi di belakang duet penyerang Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata.

Adapun Barcelona dan Juventus sama-sama telah meraih tiket ke babak 16 besar Liga Champions.

Baca juga: Barcelona Vs Juventus, Ronaldo Disambut Ratusan Fans di Hotel

Lionel Messi dkk saat ini memuncaki klasemen Grup G dengan nilai 15, unggul tiga angka atas Juventus.

Barcelona kini memburu kemenangan untuk menjaga rekor tak terkalahkan di Liga Champions musim ini sekaligus mengamankan status juara grup.

Susunan pemain Barcelona vs Juventus

Barcelona (4-2-3-1): 1-Marc-Andre ter Stegen (PG); 2-Sergino Dest, 4-Ronald Araujo, 15-Clement Lenglet, 18-Jordi Alba; 21-Frenkie de Jong, 8-Miralem Pjanic; 17-Trincao, 10-Lionel Messi, 16-Pedri; 7-Antoine Griezmann

Cadangan: Neto (PG), Inaki Pena (PG), Samuel Umtiti, Osca Mingueza, Junior Firpo, Matheus Fernandes, Konrad De La Fuente, Sergio Busquets, Carles Alena, Riqui Puig, Philippe Coutinho, Martin Braithwaite

Pelatih: Ronald Koeman

Baca juga: Link Live Streaming Barcelona Vs Juventus, Kickoff 03.00 WIB

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com