Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pebalap Indonesia Bakal Ikut Moto2 dan Moto3 2021

Kompas.com - 05/12/2020, 06:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

"Kami percaya dia memiliki kemampuan bagus untuk membalap di Moto3 dan kembali tampil kompetitif," ujar Hiroshi Aoyama menambahkan.

Baca juga: Meski Turun Kelas ke Moto3, Andi Gilang Tetap Bangga

Kejuaraan Dunia Moto3, Moto2, dan kelas premier, MotoGP, musim depan diperkirakan akan dimulai pada Maret 2021.

Kejuaraan Dunia musim 2021 sudah sangat dinantikan publik Tanah Air karena Indonesia juga akan turut serta entah itu dari sisi pebalap maupun venue penyelenggaraan.

Meski belum bisa dipastikan, Sirkuit Mandalika yang terletak di Nusa Tenggara Barat diperkirakan akan menjadi salah satu venue bagi MotoGP 2021.

Sirkuit Mandalika yang saat ini masih dibangun ditargetkan akan selesai dan lolos uji kelayakan lintasan pada pertengahan 2021.

Meski demikian, Sirkuit Mandalika sudah masuk ke dalam daftar cadangan dalam kalendar sementara MotoGP 2021 yang dirilis awal November 2020.

Baca juga: Kagum Euforia MotoGP di Indonesia, Rossi Antusias Jajal Sirkuit Mandalika

Namun, status reserve date itu membuat Sirkuit Mandalika masih belum mendapatkan perkiraan tanggal penyelenggaraan MotoGP.

Berbeda dari MotoGP, World Super Bike (WorldSBK) sudah memasukkkan Sirkuit Mandalika ke dalam kalendar sementara musim 2021.

Hal itu membuat Sirkuit Mandalika sudah mendapat tanggal penyelenggaraan, yakni menjadi tuan rumah seri ke-11 pada 12 sampai 14 November 2021.

Namun, penyelenggara tetap menyertakan catatan, yakni Sirkuit Mandalika baru bisa menjadi tuan rumah WorldSBK dan World SSP 2021 jika sudah lolos uji kelayakan atau homologasi dari Federasi Motorsport Internasional (FIM). (Muhamad Husein)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com