Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Rapid Wina - Menang Lagi, The Gunners Sempurna di Liga Europa

Kompas.com - 04/12/2020, 04:51 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Arsenal menang 4-1 atas Rapid Wina pada matchday 5 fase grup Liga Europa 2020-2021.

Laga Arsenal vs Rapid Wina itu digelar di Stadion Emirates, Kamis (3/12/2020) atau Jumat dini hari WIB.

Empat gol Arsenal masing-masing dicetak oleh Alexandre Lacazette (10'), Pablo Mari (18'), Eddie Nketiah (44'), dan Emile Smith Rowe (66').

Adapun satu gol hiburan Rapid Wina tercatat atas nama Koya Kitagawa pada menit ke-47.

Kemenangan ini tidak berpengaruh bagi Arsenal karena mereka sudah lolos ke babak 32 besar sejak matchday 4.

Baca juga: Arsenal Vs Rapid Wina, The Gunners Unggul 3 Gol pada Babak Pertama

Arsenal saat ini memimpin Grup B dengan koleksi poin sempurna, 15, dari lima laga, diikuti Molde (9 poin), Rapid Wina (6), dan Dundalk (0).

Jalannya pertandingan

Tuan rumah Arsenal mengambil inisitatif serangan sejak peluit kick-off dibunyikan wasit.

Beberapa kali pasukan Meriam London memasuiki daerah penalti lawan, tetapi belum melepaskan tembakan satu pun.

Namun, pada menit ke-10, Arsenal mendapatkan shot on target pertama mereka dan langsung berbuah gol.

Adalah Alexandre Lacazette yang memecahkan kebuntuan Arsenal lewat sepakan jarak jauhnya.

Baca juga: Laga Arsenal Vs Rapid Wina Akan Sajikan Pemandangan yang Telah Lama Hilang

Pertahanan Rapid Wina lebih terbuka setelah gol dari Lacazette dan itu bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Arsenal.

Pada menit ke-18, Arsenal menggandakan keunggulan mereka lewat tandukan Pablo Mari, yang memanfaatkan sepak pojok Reiss Nelson.

Arsenal nyaris saja mencetak gol ketiga mereka dalam laga ini andai sepakan Lacazette pada menit ke-27 tak membentur mistar gawang.

The Gunners akhirnya menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 atas Rapid Wina lewat gol Eddie Nketiah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com