Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lille Vs AC Milan, Rossoneri Masih di Ambang Ketakutan

Kompas.com - 27/11/2020, 05:30 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Laga Lille vs AC Milan, Jumat (27/11/2020) dini hari WIB di Stadion Pierre-Mauroy berakhir imbang 1-1.

AC Milan lebih dulu mencetak gol lewat Samu Castillejo (46'), tetapi kemudian berhasil dibalas oleh Jonathan Bamba (65').

Hasil babak penyisihan Liga Europa Grup H pada matchday 4 tersebut membuat AC Milan belum bisa memastikan dirinya tembus 32 besar Liga Europa.

Sebab, tim berjuluk Rossoneri berada di urutan kedua dengan perolehan 7 poin atau terpaut satu angka dari Lille (8 poin).

Baca juga: Hasil Lille Vs AC Milan - Tanpa Ibrahimovic, Rossoneri Raih Hasil Imbang

Kemudian, di urutan ketiga ada Sparta yang mengoleksi 6 poin.

Ketatnya klasemen tersebut membuat penentuan tim yang lolos ke 32 besar Liga Europa dari Grup H diprediksi akan terlihat hingga matchday 6.

Pelatih pengganti AC Milan, Daniele Bonera, kecewa dengan hasil yang dia dapatkan.

Pasalnya, satu poin yang didapat di markas Lille membuat mereka belum aman dan di ambang ketakutan tak lolos 32 besar.

"Kami menampilkan performa yang sangat bagus, sayang sekali kami teralihkan dalam situasi itu pada gawang mereka, karena tim telah mengontrol permainan," kata Daniele Bonera.

Baca juga: Arturo Vidal Menanti Sanksi Inter Milan, Berawal dari Aksi Tendang Rumput

"Ini adalah pertandingan Milan yang sama sekali berbeda dengan pertandingan kandang, ”kata Bonera kepada Sky Sport Italia.

Cnya usai laga Lille vs AC Milan.

Soal permainan, Bonera cukup puas kendati tak diperkuat oleh Zlatan Ibrahimovic yang cedera.

Bersamaan dengan hal tersebut, rata-rata pemain AC Milan menjadi 22 tahun tanpa Ibra.

Baca juga: Tajam di AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Akui Rindu Berseragam Timnas Swedia

"Kami senang para pemain muda datang, karena terkadang Anda membutuhkan sedikit semangat muda yang liar."

"Ini adalah Milan muda dengan beberapa sosok berpengalaman seperti Simon Kjaer, yang sangat membantu."

"Secara alami, Ibrahimovic adalah pemain yang sangat penting, tapi tim selalu berusaha bermain dengan cara yang sama, dengan atau tanpa Ibra," jelasnya.

Sementara keinginan untuk tembus 32 besar Liga Champions terus menggelora.

Baca juga: Kabar Buruk bagi AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Terancam Absen Tiga Pekan

"Kami perlu meraih kemenangan pada laga berikutnya dan berharap untuk bermain seperti yang kami lakukan malam ini," tandas Bonera.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com