KOMPAS.com - Timnas Inggris akan melakoni laga persahabatan melawan Republik Irlandia malam ini.
Laga Inggris vs Irlandia itu akan dihelat di Stadion Wembley, Kamis (12/11/2020) atau Jumat dini hari WIB.
Link live streaming Inggris vs Irlandia bisa ditemui di bagian bawah artikel ini.
Timnas Inggris akan memanfaatkan pertandingan ini untuk pemanasan menyambut dua laga di UEFA Nations League 2020-2021.
Baca juga: Inggris Vs Irlandia, Kans The Three Lions Akhiri Kutukan
The Three Lions akan bertandang ke markas Belgia pada 16 November dan menjamu Islandia tiga hari berselang.
Pertemuan terakhir antara Inggris dan Irlandia terjadi pada 2015 dalam laga persahabatan.
Laga tersebut berlangsung di Stadion Aviva dan berakhir imbang tanpa gol.
Hasil itu semakin menambah panjang rekor buruk Inggris ketika bersua The Boys in Green.
Inggris belum pernah menang atas Irlandia dalam tujuh pertemuan sejak 1988.
Baca juga: Cedera Lutut Parah, Musim Joe Gomez di Liverpool Berakhir?
Dari total tujuh pertemuan, Inggris menderita dua kekalahan dan lima hasil imbang.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan